Dishub Prediksi Arus Mudik Mencapai 7 Juta Jiwa

Dishub Prediksi Arus Mudik Mencapai 7 Juta Jiwa

SUMEKS CO PALEMBANG Dinas Perhubungan Dishub Sumsel memprediksi akan banyak gelombang kemacetan yang terjadi di Sumsel jelang Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah Puncak arus mudik dan terjadi penumpukan arus lalu lintas diperkiran terjadi pada H 7 sampai H 1 Selama dua tahun belakangan masyarakat sudah sangat merindukan mudik ke kampung halaman Namun karena terhalang pandemi COVID 19 pemerintah melarang masyarakat untuk mudik Nah di tahun ini pemerintah memperbolehkan masyararakat untuk mudik dengan syarat harus vaksin minimal dosis dua atau bosster Kepala Dinas Perhubungan Sumsel Ari Narsa mengatakan kemungkinan jumlah pemudik tahun ini baik yang masuk ataupun keluar daerah Sumsel bisa mencapai 7 29 juta jiwa Ada beberapa daerah yang dipetakan masuk kategori rawan kemacetan rawan kecelakaan dan longsor rawan banjir dan pasar tumpah yang perlu diwaspadai pemudik Saat mudik nanti hampir 50 persen pemudik akan menggunakan transportasi darat karena akses saat ini dipermudah dengan adanya jalan tol Kami memperkirakan kemacetan itu akan dimulai tanggal 29 sampai H 1 itu puncak kemacetan katanya saat dibincangi di Musala Pemprov Sumsel Kamis 21 4 Selain itu lanjut kata Ari masyarakat perlu mengatur waktu perjalanan agar tidak terjadi kepadatan arus lalu lintas akibat melakukan perjalanan di waktu yang bersamaan Apalagi pada puncak arus mudik yang diprakirakan jatuh mulai pada 29 April 2022 Perlu diantisipasi bersama bagi masyarakat misalnya tidak pergi serentak pada saat puncak arus mudik mungkin bisa diatur sebelum tanggal tersebut dan juga utamakan keselamatan tingkatkan kewaspadaan karena harapan kita mudik ini dengan baik imbuhnya Sementara itu perkiraan daerah rawan macet mayoritas tersebar di Jalan Lintas Timur Sumatera seperti di Jalan Indralaya Palembang KM12 Palembang Betung dan Sekayu Ada juga dj jalur Lintas Tengah Sumatera yang berada di Prabumulih Muara Enim dan Martapura Ogan Komering Ulu Timur Begitu masuk ke wilayah Palembang pemudik harus menambah tenaga ekstra karena banyak titik yang terjadi kemacetan katanya Sementara mulai dari pintu keluar tol Keramasan hingga Jalan Alang Alang Lebar dan KM 12 Kemacetan lebih sering terjadi lagi jika pemudik melewati jalur dalam kota Penumpukan kendaraan bisa saja terjadi mulai dari Kertapai hingga KM 12 Selain itu pasar tumpah juga dapat menimbulkan kemacetan Pasar tumpah ini berada di beberapa lokasi yakni Pasar Indralaya Ogan Ilir Pasar Tugu Mulyo Ogan Komering Ilir Pasar Sungai Lilin Bayung Lencir Musi Banyuasin Pasar Padang Tepong Pasar Pendopo Pasar Tebing Tinggi Empat Lawang dan Pasar Jarai Kabupaten Lahat edy

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: