Truk Muatan Kelapa Sawit Terguling, Jalintim Macet Hingga 1,5 Km

Truk Muatan Kelapa Sawit Terguling, Jalintim Macet Hingga 1,5 Km

SUMEKS CO OGANILIR Jalan Lintas Timur ruas Palembang Indralaya mendadak macet hingga 1 5 kilometer Jumat 20 5 siang Truk bermuatan kelapa sawit terguling di KM 20 Palembang Indralaya tepatnya di Desa Semambu Kecamatan Indralaya Utara Menurut Nova salah seorang warga kecelakaan tunggal tersebut terjadi bertepatan dengan dirinya yang sedang melintas Beruntung dirinya tidak tertimpa runtuhan sawit saat mobil tersebut terguling Pas saya lewat posisi mobil sudah miring tak lama kemudian langsung terguling Buah sawit yang dibawa truk tersebut pun berhamburan terang Nova kepada SUMEKS CO Hal yang sama juga diungkapkan Arman Saat dirinya melintas lokasi kejadian sekitar pukul 10 00 WIB posisi truk tersebut sudah dalam kondisi terbalik dengan buah sawit yang berhamburan Truk itu posisinya dari Palembang menuju Indralaya pas di tikungan terbalik Sepertinya sopir itu ngantuk kata Arman Menurut dia kemacetan pun tak bisa terhindarkan baik dari arah Palembang Indralaya maupun sebaliknya Namun saat ini kondisi jalan berangsur terurai setelah adanya petugas Satlantas Polres Ogan Ilir yang mengatur lalu lintas di lokasi kejadian ety nbsp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: