HP iQoo Z11 Turbo dengan Baterai Super Besar dan Tampilan Elegan serta Nyaman Digenggam
HP iQoo Z11 Turbo dengan baterai super besar. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--
HP iQoo Z11 Turbo dengan Baterai Super Besar dan Tampilan Elegan serta Nyaman Digenggam
SUMEKS.CO - Sejumlah merek smartphone atau HP cukup beragam di pasaran ponsel, semuanya menawarkan spesifikasi unggul dan mumpuni.
Biasanya konsumen memilih HP dengan baterai kapasitas besar, yaitu bertujuan bisa menunjang pekerjaan sehari-hari yang membutuhkan HP.
Salah satu HP dengan baterai super besar adalah HP iQoo Z11 Turbo. Dimana HP ini menarik perhatian.
Yakni perangkatnya membawa sejumlah spesifikasi menarik, termasuk menawarkan baterai kapasitas besar.
BACA JUGA:HP Rp 1 Jutaan Jadi Incaran! Ini Deretan Ponsel Fast Charging Terbaik 2025 di Indonesia
Selain itu HP iQoo Z11 Turbo dengan prosesor flagship terbaru dari Qualcomm. Terpenting HP ini dengan tampilan elegan dan nyaman digenggam.
HP iQoo Z11 Turbo dibekali baterai dengan kapasitas mencapai 7.600 mAh. Ini merupakan salah satu kapasitas baterai terbesar di kelasnya, bahkan melebihi kebanyakan ponsel mid-range dan flagship saat ini yang memiliki faktor bentuk serupa.
Adapun layar dan desainnya premium. Layar yang digunakan pada iQoo Z11 Turbo diperkirakan memiliki ukuran 6,59 inci dengan panel OLED.
Resolusi layar mencapai 1,5K yang menawarkan kualitas visual tajam dan warna yang kaya. Layarnya juga mengadopsi sudut melengkung besar (R corners), menciptakan tampilan elegan dan nyaman digenggam.
Kemudian untuk bagian belakang ponsel menampilkan panel kaca yang dibingkai rangka metal, sehinga memberikan kesan mewah dan kokoh.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

