Tecno Spark Go 3 Hadirkan Desain Modern dengan Perlindungan Sertifikasi IP64

Kamis 22-01-2026,15:56 WIB
Reporter : Septi Riani
Editor : Septi Riani

SUMEKS.CO - Tecno Spark Go 3 menjadi salah satu pilihan ponsel terbaru yang dilengkapi desain modern di akut perlindungan sertifikasi IP64.

Tecno Spark Go 3 memiliki desain modern yang ramping dengan sudut membulat sehingga nyaman digenggam, serta pilihan warna cerah seperti biru dan ungu yang memberi kesan segar dan stylish. 

Selain tampilannya yang menarik, perangkat ini juga dilengkapi perlindungan sertifikasi IP64.

Artinya, bodinya benar-benar tahan terhadap debu dan aman dari percikan air dari segala arah. 

BACA JUGA:Tecno Pova Curve 5G Tahun 2026 Hadirkan Desain Futuristik, Layar AMOLED Melengkung Dibalut Refresh Rate 144 Hz

BACA JUGA:Jelang 2026 HP Tecno Pova 7 5G Lagi Turun Harga, Dibawah 3 Juta Dapat Bonus Powerbank Wireless Gratis 5000 mAh


Tecno Spark Go 3 menjadi salah satu pilihan ponsel terbaru yang dilengkapi desain modern di akut perlindungan sertifikasi IP64.--

Bagian belakangnya diberi tekstur halus dengan modul kamera yang ditata rapi, membuat tampilannya terlihat elegan sekaligus sederhana.

Layar depannya luas dengan bezel tipis, memberikan pengalaman visual yang lebih immersive.  

Kombinasi desain modern dengan perlindungan IP64 membuat Spark Go 3 tidak hanya enak dipandang, tetapi juga lebih tangguh untuk penggunaan sehari-hari di berbagai kondisi.

Kamera Tecno Spark Go 3 dirancang sederhana namun fungsional untuk kebutuhan sehari-hari.

BACA JUGA:Tecno Camon 50 Pro 5G Siap Menggebrak Pasar Indonesia, Jadi Perangkat Paling Ambisius Pernah Dirilis Tecno

BACA JUGA:TECNO MEGABOOK S14 Resmi Dirilis di Indonesia, Laptop Tipis dengan Performa Tangguh! Ini Spesifikasinya

Di bagian belakang terdapat kamera utama 13MP yang dilengkapi teknologi AI sehingga hasil foto lebih tajam dengan warna yang natural, cocok untuk memotret objek maupun pemandangan.

Kamera ini juga mendukung berbagai mode pemotretan seperti HDR dan panorama untuk menambah variasi hasil gambar.  

Kategori :