SUMEKS.CO,- Di tengah ketatnya persaingan pasar smartphone kelas 2 jutaan, banyak merek berlomba menonjolkan spesifikasi agresif dengan harga terjangkau.
Namun, tidak banyak yang mampu menghadirkan keseimbangan matang antara performa, layar, kamera, dan daya tahan baterai.
Motorola, lewat seri terbarunya Moto G06 dirangkum dari berbagai sumber Jumat 28 November 2025 membuktikan bahwa harga terjangkau bukan berarti kualitas asal-asalan.
Justru, ponsel ini hadir dengan sejumlah fitur yang bisa dibilang “bukan kaleng-kaleng” untuk kelasnya.
BACA JUGA:Motorola G100s: Smartphone Spesifikasi Mumpuni Harganya Terjangkau!
Salah satu daya tarik utama Moto G06 adalah layar IPS 6,88 inci dengan refresh rate 120 Hz
Di harga 2 jutaan, sangat jarang ada smartphone yang menawarkan tampilan seluas dan semulus ini. Refresh rate tinggi ini membuat pengalaman scrolling, menonton video, hingga bermain game kasual terasa jauh lebih responsif.
Motorola G06 Power menjadi salah satu pilihan ponsel kelas menengah mengusung teknologi TurboPower yang diklaim mampu melakukan pengisian daya satset.--
Tidak hanya besar secara ukuran, layar Moto G06 juga terasa lega dan nyaman dipakai multitasking.
Beranjak ke performa, Motorola membekali perangkat ini dengan chipset MediaTek Helio G81 Extreme octa-core, dipadukan RAM 4 GB yang masih bisa ditingkatkan lewat fitur RAM Boost.
Kombinasi ini cukup tangguh untuk penggunaan harian seperti media sosial, browsing, hingga multitasking ringan.
Bagi pengguna yang tidak mengejar gaming berat, performanya tergolong stabil dan jarang menunjukkan lag berarti.
BACA JUGA:Motorola G45 HP Desain Cakep Turun Harga Lagi, HP Dibawah 2 Juta Performa Bagus Langka di Kelas 5G
BACA JUGA:Update, Moto G67 Power 5G Hape Terbaru Motorola Sudah Bisa Dibeli Online Hari Ini