Palembang Siap Jadi Panggung Nasional: Sumsel Bersiap Menyambut Munas Inkindo 2026

Jumat 21-11-2025,09:42 WIB
Reporter : Fadly
Editor : Edward Desmamora

“Terima kasih atas kepercayaan seluruh anggota Inkindo se-Indonesia yang telah memilih Sumsel sebagai tuan rumah. Pemprov siap berkolaborasi dan memastikan perhelatan nasional nanti berjalan sukses,” ujarnya.

Di sisi lain, Ketua DPP Inkindo Sumsel, Ir Erza Sembiring MT, menegaskan bahwa Rakerprov ke-2 ini tidak hanya menjadi forum evaluasi, melainkan juga ajang pembuktian kesiapan Palembang sebagai tuan rumah Munas.

Dengan mengangkat tema “Membangun Sinergi dan Peningkatan Tata Kelola Konsultan Menuju Munas Palembang 2026”, Erza menyatakan Sumsel siap memberikan penyelenggaraan terbaik.

“Kami tidak ingin hanya menjadi tuan rumah, tetapi ingin menjadi tuan rumah yang memberikan kesan mendalam dan membawa Inkindo semakin maju,” kata Erza.

Rakerprov kali ini diikuti 120 peserta dari berbagai badan usaha konsultan se-Sumsel. Hadir pula sejumlah pengurus pusat dan daerah, di antaranya Waketum DPN Inkindo Ronald S. Hutasoit, Wasekjen Henny, serta ketua-ketua DPP Inkindo dari 13 provinsi seperti Aceh, Bengkulu, Babel, Banten, DKI Jakarta, Jambi, Kalbar, Sumbar, Lampung hingga Sumut.

Dengan jajaran peserta lengkap dan dukungan pemerintah daerah, Rakerprov ini menjadi sinyal kuat bahwa Palembang siap mencatatkan sejarah baru sebagai tuan rumah Munas Inkindo 2026—sebuah perhelatan besar yang diharapkan menjadi tonggak kemajuan dunia konsultan di Indonesia.

Kategori :