Ia menilai kegiatan pelestarian lingkungan seperti ini adalah langkah positif yang perlu dipublikasikan secara luas agar menginspirasi masyarakat, khususnya anak-anak muda.
Ia mengisyaratkan bahwa anak muda perlu melihat contoh konkret. Mereka harus tahu bahwa menjaga lingkungan bukan hal yang sulit, dan bisa dimulai dari hal sederhana seperti merawat taman kota.
Kajati Sumsel-Raffi Ahmad lepaskan angsa secara simbolis bertujuan untuk kelestarian dan keseimbangan alam--Penkum
Kegiatan berakhir dengan sesi ramah tamah bersama warga yang turut menyaksikan.
Banyak masyarakat yang mengaku senang melihat adanya hewan-hewan baru yang menghiasi kawasan Kambang Iwak, karena dianggap akan menambah daya tarik wisata dan menjadi sarana edukasi bagi anak-anak mengenai pentingnya menjaga flora dan fauna.
Inisiatif ini menjadi harapan baru bagi penguatan ruang hijau Palembang.
Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, termasuk aparat penegak hukum dan tokoh publik nasional, upaya menjaga keseimbangan alam di kawasan perkotaan diharapkan dapat terus berlanjut, sehingga Palembang tidak hanya dikenal sebagai kota bersejarah dan kuliner, tetapi juga sebagai kota yang peduli lingkungan.