Garuda Muda Siap Tempur! Tiket Timnas Indonesia vs Mali Cuma Rp 50 Ribu, Yuk Dukung Langsung di Pakansari!

Rabu 12-11-2025,13:58 WIB
Reporter : Mia
Editor : Mahmud

Bek:Brandon Marsel Scheunemann (Arema FC), Dony Tri Pamungkas (Persija), Frengky Missa (Bhayangkara Presisi), Dion Markx (TOP Oss), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Kakang Rudianto (Persib), Mikael Tata (Persebaya), Muhammad Alfarezzi Buffon (Borneo FC), Muhammad Ferrari (Bhayangkara), Robi Darwis (Persib), Raka Cahyana Rizky (PSIM)

Gelandang: Ananda Raehaan Alief (PSM), Arkhan Fikri (Arema), Muhammad Rayhan Hannan (Persija), Rivaldo Pakpahan (Borneo), Toni Firmansyah (Persebaya), Zanadin Fariz (Persis), Rifqi Ray Farandi (Persik), Ivar Jenner (FC Utrecht), Wigi Pratama (Persik)

Penyerang:

Hokky Caraka (Persita), Rafael Struick (Dewa United), Jens Raven (Bali United), Rahmat Arjuna Reski (Bali United), Ricky Pratama (PSM), Mauro Nils Zijlstra (Volendam)

Sebelumnya, pada Oktober lalu, Indonesia telah menjalani dua laga uji coba menghadapi India di Stadion Madya, Jakarta.

Kini, menghadapi Mali tim dengan kekuatan fisik dan kecepatan tinggi akan menjadi ujian sejati bagi skuad muda Merah Putih.

Dengan kombinasi pemain lokal dan diaspora, Indra Sjafri berharap bisa menemukan formula terbaik menuju SEA Games.

“Kami fokus memantapkan transisi permainan dan finishing. Laga melawan Mali akan menjadi tolok ukur kesiapan anak-anak sebelum berangkat ke Thailand,” ujar Indra.

 Jadwal Laga Uji Coba Internasional Indonesia vs Mali

Sabtu, 15 November 2025: Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23, pukul 20.00 WIB di Pakansari, Bogor

Selasa, 18 November 2025: Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23, pukul 20.00 WIB di Pakansari, Bogor

Dengan semangat Garuda Muda yang terus membara, publik sepak bola Tanah Air pun menaruh harapan besar agar skuad asuhan Indra Sjafri bisa tampil solid dan membawa pulang medali emas SEA Games 2025 seperti dua tahun lalu.

 

Kategori :