Ini Rekomendasi Smartphone Tahan Air dan Banting dengan Harga Terjangkau
SUMEKS.CO - Pengguna smartphone sangat menginginkan smartphone dengan spesifikasi unggul. Termasuk juga tahan air dan banting.
Terutama smartphone dengan harga terjangkau. Terkait smartphone tanggung dengan perlindungan air dan benturan atau banting kini bukan barang mewah.
Yakni bisa dimiliki karena harganya yang terjangkau. Dimana pasar Indonesia dipenuhi pilihan ponsel bersertifikasi internasional yang siap menemani aktivitas ekstrem, mulai dari petualangan outdoor hingga kesibukan harian yang menuntut perangkat ekstra tahan lama.
Berikut rekomendasi lima pilihan smartphone tangguh dan terbaik, khususnya tahan air dan banting.
BACA JUGA:Ini Smartphone Harga Terjangkau Cocok untuk Gaming dan RAM 8GB
1. Realme C75
Ponsel ini menjadi juara absolut dalam hal ketahanan dengan sertifikasi triple protection: IP68, IP69, dan MIL-STD-810H.
Realme C75 mampu bertahan terendam air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit tanpa mengalami kerusakan.
Sertifikasi IP69 membuatnya tahan terhadap semprotan air bertekanan tinggi dan suhu panas—fitur langka di segmen harga ini. Perlindungan ekstrem ini sangat ideal bagi pekerja lapangan atau petualang yang sering menghadapi kondisi cuaca buruk.
Dari sisi performa, chipset MediaTek Helio G92 Max yang dipadukan dengan RAM 8 GB memberikan kecepatan multitasking yang mumpuni. Layar IPS LCD 6,72 inci cukup lega untuk konsumsi konten multimedia maupun produktivitas harian.
BACA JUGA:Infinix Hot 40i: Smartphone Rp 1 Jutaan fitur Berkelas Ada Magic Ring dan NFC, Performa Handal
BACA JUGA:Infinix Hot 11S NFC: Smartphone Tangguh Fitur Modern Performa Tangguh
Baterai jumbo 6000 mAh menjadi daya tarik utama yang mampu bertahan lebih dari satu hari penggunaan intensif. Dukungan pengisian cepat 45W memastikan downtime minimal, mengisi ulang daya dari 0 hingga 100 persen dalam waktu kurang dari 90 menit.