Selain Kodim OKI yang melakukan upacara Harkitnas, juga dilaksanakan di sejumlah instansi yang ada di Kabupaten OKI.
BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Gelar Upacara Peringatan Harkitnas ke-114
Yakni seperti Kejaksaan Negeri OKI, Pengadilan Negeri Kayuagung. Termasuk juga Polres OKI.
Di kota Palembang, Harkitnas juga diperingati. Wali Kota Palembang Ratu Dewa mengajak seluruh masyarakat mengisi momentum kebangkitan nasional dengan membangkitkan perekonomian daerah.
Pernyataan itu dikemukakan Ratu Dewa saat menjadi pembina upacara Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117, di halaman Setda Palembang, Selasa 20 Mei 2025.
Hadir dalam upacara Wawako Prima Salam, Sekda Aprizal Hasyim, unsur Forkompinda, para kepala OPD Palembang, para pelajar.
BACA JUGA:Ayo Bangkit Bersama Peringatan Harkitnas
BACA JUGA:Harkitnas Momen Bangkit dari COVID-19
“Kita menginginkan mengisi perjuangan para pahlawan kita yang tergabung diorganisasi seperti Budi Utomo, dengan membangkitkan perekonomian di berbagai sektor demi memajukan Kota Palembang,” ujar Dewa.
Ratu Dewa melanjutkan, menggerakkan perekonomian dan budaya seperti dalam semangat kebangkitan nasional.
Semua akan diselaraskan dengan visi dan misi Ratu Dewa - Prima Salam (RDPS).
Dalam upacara itu, Ratu Dewa juga membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Digital RI.
BACA JUGA:Upacara Harkitnas 2025, Wali Kota Palembang Ratu Dewa: Momentum Bangkitkan Perekonomian
BACA JUGA:Pimpin Upacara PTDH, Dansat Brimob Polda Sumsel Coret 2 Foto Anggota dengan Cat Semprot Merah
Kebangkitan Nasional bukanlah sebuah peristiwa yang selesai dalam satu masa. Kebangkitan adalah ikhtiar yang terus hidup.