Kunjungi Ogan Ilir, Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengunjungi Desa Simpang Pelabuhan Dalam Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir, Rabu, 23 April 2025.
Kunjungan Presiden Prabowo ke Kabupaten Ogan Ilir ini, didampingi oleh Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, dan Menteri Koordinator Pangan, Zulkifli Hasan.
Kunjungan kerja ke Provinsi Sumatera Selatan ini, sekaligus dalam rangka memimpin kegiatan tanam padi serentak di 14 provinsi secara nasional.
Dalam kegiatan tersebut, Presiden turut serta dalam kegiatan tanam padi menggunakan drone pertanian yang mampu menyebar benih secara efisien di area yang luas.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Kagum Lahan Rawa di Banyuasin Disulap Jadi Sawah Produktif
BACA JUGA:Waduh! Jelang Kedatangan Presiden Prabowo Truk Peti Kemas Mogok di Jalan Kolonel Barlian
"Alhamdulillah, hari ini saya diundang oleh Menteri Pertanian dan Gubernur Sumatra Selatan untuk melihat peningkatan lahan, dari yang tadinya rawa dan tidak produktif dan katanya disini adalah tempat buaya," ujarnya.
"Sekarang sedang dibangun 105.000 hektare sawah dengan teknik-teknik yang paling modern di dunia. Tadi saya sendiri mencoba, kaget juga, saya untuk pertama kali mengendalikan drone," katanya lagi.
Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi atas upaya yang dilakukan berbagai pihak dalam mendorong swasembada pangan nasional.
Dalam sambutannya, Presiden menekankan pentingnya manajemen air dan perawatan lahan yang optimal untuk memastikan hasil panen maksimal.
BACA JUGA:Kunker Presiden Prabowo ke Banyuasin, Dandim 0402/OKI Ikut Apel Pengamanan VVIP
BACA JUGA:Besok Presiden Prabowo Bakal Hadiri Tanam Padi Apung di Rambutan Banyuasin
"Drone itu yang menebarkan benih. Ini ternyata bisa satu hari 25 hektare. Yang tadinya 1 hektare ke tenaga manusia dikerjakan selama 25 hari sekarang 25 hektare 1 hari dan ini nanti ada 100.000 hektar sawah yang produktif disini," lanjut Presiden Prabowo.