Meski Indonesia sudah dipastikan akan tampil di Piala Dunia U-17, Nova tak surut, lawan Korut timnya wajib menang.
Nova diprediksi bakal kembali jadikan starter Evandra Floresta, Fadly Aberto Hengga, Matthew Baker, Mierza Firjatullah, Zahaby Gholy dan Putu Panji.
Evandra saat ini sudah mengemas 3 gol, 4 gol masing-masing oleh |Ghoby dan Alberto, di 3 laga grup.
Meski begitu, Timnas Korut patut diwaspadai, mereka punya historis 2 kali juara Piala Asia 2010 dan 2014.
Kubu Korea Utara diperkirakan juga tampil dengan pemain andalannya seperti Gelandang Pak Kwang-song yang telah mencetak 2 gol dan satu assist di fase grup.
Korea Utara diperkuat Choe Chung-hyok di barisan pertahanan.
Meski posisinya sebagai bek, ia juga berbahaya di depan gawang lawan usai mencetak 1 gol ke gawang Iran di fase Grup D.
Di depan Korut punya Ri Kang-rim, dia membela U-17 Korut sejak 19 Oktober 2024
Ri Kang sudah mengemas 5 gol dari 5 laga, 2 gol dia peroleh saat di penyisihan grup Piala Asia U-17 2025.
1 gol RI Kang Rim saat lawan Tajikistan dan 1 gol lagi saat bertemu Oman.