KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Lokasi rawa-rawa di Desa Batu Ampar, Kecamatan SP Padang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) bertambah ramai oleh warga yang melakukan pencarian serpihan emas.
Dimana lokasi tersebut, mulai ramai oleh warga berburu emas sejak satu pekan belakangan ini. Dikarenakan sudah ada warga yang mendapatkan emas di lokasi sehingga lokasi tersebut bertambah ramai.
Seperti hari ini Kamis, 13 Maret 2025, pemerintahan Kabupaten OKI dan pejabat lainnya meninjau langsung ke lokasi.
Camat SP Padang, bersama Kapolsek SP Padang dan Danramil meninjau langsung ke lokasi dengan menggunakan perahu.
BACA JUGA:Warga Batu Ampar SP Padang OKI Berburu Emas di Rawa, Viral di Medsos
BACA JUGA:Jelang Libur Nataru, Objek Wisata Batu Ampar Muratara Incaran Warga Luar Daerah
Disampaikan Camat SP Padang, Ardi Tomiyansah mengatakan, pihaknya bersama pejabat Kapolsek dan Danramil ke lokasi warga yang melakukan pendulangan serpihan emas adalah untuk mengimbau jangan ada keributan.
"Kita ke lokasi mengimbau warga disana yang mencari emas agar jangan ada keributan. Dan jangan sampai terjadi," ujarnya, kepada SUMEKS.CO, Kamis 13 Maret 2025.
Diungkapkan Camat, memang di lokasi rawa-rawa ini setiap hari ramai oleh warga dan hari ini bertambah ramai. Dimana di lokasi ada sekitar 60 orang lebih warga yang mencari emas.
Sebelumnya, di lokasi pendulangan emas itu seharinya ada 20 orang warga saja kini terus bertambah. Dikarenakan ada warga yang sudah mendapatkan emas menjualnya kepada pengepul yang ada disana.
BACA JUGA:Wisata Alam Batu Ampar Didatangi Ribuan Orang di Momen Lebaran
BACA JUGA:Resahkan Warga, Satres Narkoba Polres OKI Gerebek Kampung Narkoba di SP Padang
"Kemarin-kemarin sudah ada warga yang dapat emas dijual ke pengepul mendapatkan uang Rp900 ribu," kata Camat.
Masih kata Camat, sebenarnya di lokasi ini bukan tambang emas yang katanya ada serpihan emas. Tetapi kata warga yang ditanya mendapatkan bentukan emas perhiasan berupa gelang dan antingan.
"Jadi di lokasi ini diperkirakan ada harta karun zaman dahulu yaitu berupa emas," ucapnya.