Pemkab OKI Gelar Pasar Murah Subsidi, Bantuan Langsung untuk Meringankan Beban Masyarakat

Selasa 11-03-2025,12:11 WIB
Reporter : Niskiah
Editor : Rahmat

Pasar murah yang dilaksanakan ini upaya pemerintah berikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dalam menjaga stabilitas harga sembako di Kabupaten OKI. 

BACA JUGA:Pasar Murah dan Bantuan Sosial di Air Salek, Pj. Bupati Banyuasin Dorong Warga Tanam Sayur dan Tekan Inflasi

BACA JUGA:Ringankan Beban Masyarakat, Kejari Banyuasin Gelar Operasi Pasar Murah: Harga Sembako Murah dan Terjangkau!

"Kegiatan pasar murah ini akan terus berlanjut di kecamatan-kecamatan dijadwalkan ada 5 lokasi lagi yang akan ditentukan. Sehingga lokasi titik ini tepat sasaran," jelasnya. 

Sambungnya, adapun lokasi pasar murah yang akan dilaksanakan yaitu di Kecamatan Lempuing, Lempuing Jaya daerah banyak menjangkau masyarakat. 

Harapannya harga kebutuhan pokok terjangkau dan bisa membantu masyarakat. Termasuk juga berharap untuk tidak menimbun sembako bagi pedagang. 

Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten OKI, Ir Sahrul menjelaskan, kegiatan pasar murah yang dilaksanakan ini pemerintah menyiapkan 1.000 kupon untuk masyarakat.

BACA JUGA:OKI Gencarkan Pasar Murah, Perkuat Ekosistem Pengendalian Inflasi

BACA JUGA:Konsisten Tekan Inflasi, Pj Walikota Palembang Gelar Pasar Murah di Setiap Kecamatan

Lalu untuk harga-harga sembako telah diberikan subsidi. Seperti beras kemasan merek Kajang dengan ukuran 6 Kg dijual Rp60 ribu. Sedangkan harga normalnya sebesar Rp62. 500 jadi ada subsidi Rp2500/5 Kg. 

"Minyak goreng merek Kita kemasan dijual Rp14 ribu per liter nya. Dimana harga normal Rp17 ribu. Termasuk juga sayur mayur disubsidi," ungkapnya. 

Dijelaskan Sahrul, seperti harga daging ayam dijual Rp30 ribu per kilo, harga normal Rp34 ribu perkilo. Lalu untuk telur ayam dijual Rp22 ribu per kilo. Harga normal nya Rp28 ribu per kilo. 

Di pasar murah tersebut, sejumlah sayur mayur, bawang merah, bawang putih, juga cabai merah disiapkan. 

BACA JUGA: Muara Enim Gelar Operasi Pasar Murah, Jaga Stabilitas Harga Sembako Pasca Idul Adha

BACA JUGA:Pasar Murah OKI Jelang Idul Adha: Bayar Rp70 Ribu Dapat Beras dan Minyak Goreng

Termasuk sejumlah makanan kecil produk UMKM pun disediakan. 

Kategori :