Potensi Emas Pasar Ikan: Wali Kota Palembang Ratu Dewa Minta Kadin Bersinergi

Minggu 09-03-2025,05:49 WIB
Reporter : Tri
Editor : Wiwik

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Beberapa sektor perdagangan dan UMKM Kota Palembang punya potensi menambah pendapatan kota. 

Walikota Ratu Dewa menjabarkan bahwa Pasar Ikan Palembang dan UMKM jika digarap sunguh-sungguh diyakini memiliki potensi emas menambah PAD Palembang.

''Mari kita bersinergi dengan melakukan langkah-langkah konkret. Eksekusi segera apa yang bisa mendongkrak perekonomian kerakyataan,'' tegas Wali Kota Palembang Ratu Dewa saat menerima Pengurus Kadin Kota Palembang, akhir pekan tadi.

Menurut Ratu Dewa, Pasar Ikan yang ada di kawasan Sako Kenten harus segera digarap dan pengembangan investasi serta hilirisasi di Kota Palembang.

BACA JUGA:Terekam: Ratu Dewa Hendak Salat Tarawih tanpa Pengawalan, Kisah Inspiratif Wako Palembang Sebagai Khalifah

BACA JUGA:Masih Banyak Sekolah di Palembang yang Tak Layak, Ratu Dewa Minta Kadisdik Lakukan Ini

''Perlu adanya pengembangan dan peningkatan kualitas pasar ikan tersebut.''

Termasuk sektor pengembangan investasi dan hilirisasi di Kota Palembang yang diyakini bisa mendongkrak roda perekonomian.

Dengan kerja sama yang baik, diharapkan dapat menciptakan kondisi perekonomian yang lebih baik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Palembang.

"Saya yakin sinergi kadin dengan pemkot Insyaallah semakin bagus dan baik khususnya bagi pelaku ekonomi di tingkat masyarakat," ujarnya.

BACA JUGA: Walikota Ratu Dewa Lantik Tiga Pejabat Strategis di Pemkot Palembang

BACA JUGA:Hujan Deras Mengguyur Palembang, Banjir Capai Lutut Orang Dewasa, Warga Ngungsi Sahur di Masjid?

Sementara itu, Ketua Kadin Palembang Akbar Alfaro Kadin adalah mitra strategis pemerintah.

Sinergitas menjadi sangat penting demi kemajuan bersama khususnya perekonomian warga Palembang.

"Sebenarnya sinergi kadin dengan pemkot palembang sudah berjalan. Melalui dinas perindustrian, perdagangan dan UMKM," ujarnya.

Kategori :