Untuk urusan dapur pacu OPPO A96 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 680. Chip ini ditemani CPU Octa-core clockspeed 2.4 GHz, untuk sistem grafis dijalankan Adreno 610.
Prosesor ini jadi salah satu yang terbaik di kelas menengah. Dengan didukung RAM 8GB serta tambahan 5GB lewat teknologi RAM tambahan. Artinya, pengguna bisa mendapatkan RAM hingga 13GB dari OPPO A96.
BACA JUGA:Buruan Klaim! Link Saldo DANA Kaget Rp 125.000 Siap Cair Hari Ini Rabu 5 Februari 2025
BACA JUGA:Oppo Find N5: HP Minimalis dengan Bodi Ramping dan Fitur Keamanan Mumpuni!
Penyimpanan internal dilengkapi dengan 256GB, serta tambahan slot memori microSD hingga 1TB tersedia untuk menambah memorinya.
Pada bagian software, sistem pengoperasian OPPO A96 dijalankan Android 11 yang dipoles antarmuka ColorOS 11.1.
Untuk sektor fotografi, OPPO A96 memiliki kamera utama beresolusi 50MP (wide angle) dan 2 MP Depth Camera.
Kemudian salah satu keunggulan utama OPPO A96 adalah kameranya.
Di bagian belakang, terdapat kamera utama dengan resolusi 50 MP yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi dengan detail yang tajam dan warna yang vibrant.
BACA JUGA:Oppo F21s Pro Hadirkan Triple Kamera dengan Performa Tangguh Berkat Chipset Snapdragon 695
BACA JUGA:Sebentar Lagi! Oppo Find N5 Hadir sebagai Pilihan Ponsel Lipat Andalan dengan Desain Ultra Tipis
Tak hanya itu saja, ada lagi beberapa fitur kamera utama yang bisa anda dapatkan antara lain adalah AI Natural Retouching, 360° Fill Light untuk menerangi foto dalam kondisi gelap, hingga Neon Portrait yang mampu memberikan efek bokeh di kondisi minim cahaya.
Selanjutnya untuk daya tahan, OPPO A96 ditopang baterai kapasitas 5000mAh dengan fitur fast charging SUPERVOOC 33W. OPPO mengklaim ponsel ini dapat mengisi 50 persen daya baterai hanya dalam waktu 26 menit.
Adapun fitur lain yang dimiliki diantaranya, Fingerprint (samping), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas, NFC, Jack 3.5mm, Speaker stereo.
Untuk hanrga di Februari 2025 OPPO A96 memiliki dua warna Starry Black dan Pearl Pink. Harga terbaru OPPO A96 saat ini dibanderol mulai dari Rp2.344.000.
Ditenagai chipset Snapdragon 680, OPPO A96 menawarkan pengalaman pengguna yang mulus dan fitur-fitur menarik yang tetap relevan di tahun 2025.--