“1M lah minimal,itu karyawannya aja sambil ketawa,” timpal @Pengagummu.
Tongkang batu bara yang menabrak kafe terapung di sungai Mahakam ini bisa dijadikan pelajaran bagi kage-kafe terapung di sungai Musi yang maskin banyak bermunculan.
Apalagi kasus tabrakan tongkang batu bara dengan perumahan warga di tepian Musi sudah pernah terjadi.
Bahkan di jembatan Ampera harus membangun semacam dinding penahan sebab sering bersenggolan dengan Tongkang batu bara.
“Ya ini bisa jadi pelajaran buat kita, memang harus ada tiang-tiang penahan di depan kafe-kafe terapung ini seperti yang terpasang di dermaga 10 ulu,” kata Habib salah seorang warga.
Kondisi kafe yang ditabrak Tongkang tampak rusak parah.
Sedangkan insiden ini terjadi diduga akibat tali dari kapal tugboat yang menarik Tongkang terputus.