PALEMBANG, SUMEKS.CO - Di Sumatera Selatan, angkutan kota (angkot) masih menjadi salah satu moda transportasi favorit masyarakat.
Dengan biaya yang relatif terjangkau, angkot mampu menjangkau wilayah yang cukup luas, memudahkan mobilitas masyarakat sehari-hari.
Namun, aktivitas naik turunnya penumpang angkot, yang sering terjadi di pinggir jalan, menimbulkan tantangan tersendiri bagi keselamatan lalu lintas.
Salah satu potensi bahaya yang kerap terjadi adalah pengereman mendadak yang dapat memicu kecelakaan, terutama di jalanan yang padat.
BACA JUGA:Pelaku Utama Ikut Ditangkap Jatanras Polda Sumsel Saat Bawa Kabur Honda Jazz Milik PNS di Lahat
Kehadiran angkot di jalan raya mengharuskan semua pengguna jalan, termasuk pengendara sepeda motor, untuk meningkatkan kewaspadaan.
Kondisi ini terutama krusial di kawasan keramaian seperti pusat kota dan pasar. Untuk menghadapi tantangan tersebut, Astra Motor Sumatera Selatan (Sumsel) menginisiasi kampanye keselamatan berkendara melalui penerapan langkah-langkah #Cari_Aman.
Tomy Haryanto, Community & Safety Riding Advisor Astra Motor Sumsel, menekankan pentingnya memahami pola perilaku angkot di jalan untuk meminimalkan potensi bahaya.
“Pengendara motor dapat mempelajari kebiasaan dari angkot, sehingga kita dapat lebih siap mengantisipasinya dengan menerapkan prinsip #Cari_Aman,” ujarnya.
BACA JUGA:Penampakan Barang Bukti Mobil Honda Jazz Milik PNS yang Dirampok, Ditemukan di Lahat
BACA JUGA:Bikin Melongo! Harga Stroller Anak Syahrini Seharga Motor Honda PCX, Netizen: Orang Kaya Mah Bebas
Berikut langkah-langkah antisipasi yang dapat dilakukan oleh pengendara motor untuk menghadapi potensi bahaya dari aktivitas angkot:
Berkendara dengan Jarak Aman
Angkot sering berhenti mendadak untuk menurunkan atau menaikkan penumpang. Untuk itu, pengendara disarankan menjaga jarak aman saat berada di belakang angkot, sehingga memiliki waktu reaksi yang cukup jika angkot tiba-tiba berhenti.
Berikan Kode kepada Angkot
Saat ingin mendahului atau memberi tanda keberadaan di sekitar angkot, pengendara dapat membunyikan klakson atau menghidupkan lampu jauh, terutama di malam hari.