Rangkap Jabatan Ala Panca Wijaya Akbar, Bupati Ogan Ilir Nyambi Jadi Barista dan Chef Andal

Kamis 26-12-2024,14:55 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty

Rangkap Jabatan Ala Panca Wijaya Akbar, Bupati Ogan Ilir Nyambi Jadi Barista dan Chef Andal

 

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Panca Wijaya Akbar, merupakan Bupati Ogan Ilir yang akan menjabat bupati dua periode pada 2025-2030 mendatang.

Panca Wijaya Akbar merupakan salah satu bupati termuda di seantero Nusantara, dimana saat ini dirinya baru berusia 33 tahun pada 19 Desember 2024 lalu.

Maka, tak heran jika Panca Wijaya Akbar dijuluki sebagai Bupati Milenial di seluruh Indonesia saat ini, karena di usianya yang muda telah menjabat sebagai bupati.

Mengenai sosok putra mantan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Mawardi Yahya ini, mungkin tidak banyak yang mengetahui tentang aktivitasnya ketika di rumah.

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Bawa Sang Putri Semata Wayang Ikut Nyoblos di TPS 04, Wabup & Istri di TPS 31 Kalidoni

BACA JUGA:Hari Pertama Kembali Jadi Bupati Ogan Ilir Pasca Cuti Kampanye, Panca Wijaya Lepas Logistik Pilkada Serentak

Rupa-rupanya, Panca Wijaya Akbar sangat betah ketika berada di dapur. Karena, Panca memang suka memasak dan menyiapkan makanan sendiri. 

Bahkan, Panca juga sangat mahir dalam meracik kopi yang dia inginkan, layaknya seorang barista andal yang ada di kafe-kafe kebanyakan. 

Kegiatan itu biasa dilakukan Panca bersama stafnya dan juga teman-temannya di vila pribadinya yang terletak di Desa Sejaro Sakti Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir. 

Momen Panca yang sedang memasak dan juga meracik kopi, sering diabadikan oleh orang-orang terdekatnya di media sosial. 

BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda 2024, Pjs Bupati Ogan Ilir Berikan Penghargaan ke Pemuda dan Atlet Beprestasi

BACA JUGA:Pisah Sambut Gubernur Sumsel, Bupati Ogan Ilir Harap Sinergi Bangun Daerah Semakin Kuat

Seperti yang diunggah oleh akun TikTok @wiwienjurnal, dua hari yang lalu, dimana tampak Panca sedang meracik kopinya dengan menggunakan alat sendiri. 

Kategori :