PALEMBANG, SUMEKS.CO - Bank Sumsel Babel (BSB) akan mengadakan Undian Tabungan Pesirah tahun 2024 dengan total Grand Prize dan Super Grand Prize mencapai ratusan juta rupiah.
Hal itu disampaikan langsung oleh Azhari, Pemimpin Divisi Pengembangan Produk dan Pemasaran Bank Sumsel Babel.
Azhari mengungkapkan, undian Tabungan Pesirah merupakan agenda rutin Bank Sumsel Babel setiap tahun.
"Agenda ini rutin kita selenggarakan setiap tahunnya, ini sebagai bentuk penghargaan dari Bank Sumsel Babel untuk nasabah," ungkap Azhari.
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Gelar FGD untuk Pemberantasan Judi Online di Sektor Perbankan
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Gelar FGD untuk Mendorong Perekonomian Sumsel dan Bangka Belitung yang Lebih Maju
"Ya, dalam waktu dekat ini akan diselenggarakan," ujar Azhari.
Azhar menuturkan, Nasabah Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel berkesempatan untuk bisa meraih hadiah Super Grand Prize senilai Rp550 juta.
"Jadi tidak hanya Super Grand Prize, 25 unit Mobil Toyota Rush hadiah Grand Prize juga akan diberikan untuk pemenang di setiap cabang Bank Sumsel Babel," ungkapnya.
"Agar acara tersebut meriah, Bank Sumsel Babel juga memberikan hadiah menarik lainnya, berupa TV, Laptop, Kulkas, Lemari Es hingga Sepeda Motor di setiap cabang," tambahnya.
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Raih 'Gold Rating' dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
BACA JUGA:Pj Bupati Muara Enim Optimis Bank Sumsel Babel Dukung Peningkatan Pembangunan Daerah
Ia juga menuturkan, undian Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel ini berlaku tak hanya bagi nasabah lama namun juga nasabah baru.
Jadi masih ada kesempatan bagi masyarakat Sumsel maupun Babel yang belum memiliki tabungan BSB, bisa membuka rekening tabungan Pesirah untuk meraih kesempatan memenangkan undiannya.
"Undian Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel ini rencananya akan digelar pada bulan Februari-Maret tahun 2025," bebernya.