Perolehan Suara Kotak Kosong di TPS 02 Payaraman Timur Ogan Ilir, Ungguli Pasangan Panca-Ardani
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Proses penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 02 Kelurahan Payaraman Timur Kabupaten Ogan Ilir telah selesai.
Hasilnya, kotak kosong yang merupakan nomor urut 02 ini berhasil mengungguli pasangan nomor urut 1, Panca Wijaya Akbar-Ardani.
Di TPS 02 Kelurahan Payaraman Timur ini, pasangan Panca-Ardani hanya memperoleh 136 suara. Sedangkan, kotak kosong memperoleh 168 suara.
Perolehan suara kota kosong juga unggul di TPS yang ada di Kelurahan Payaraman Barat. Di salah satu TPS, kotak kosong mendapatkan 192 suara.
BACA JUGA:Hasil Sementara Quick Count Pilwako Palembang: Paslon Nomor Urut 2 RDPS Unggul
Sedangkan, di TPS Kelurahan Payaraman Barat ini, pasangan Panca-Ardani hanya memperoleh 156 suara.
Berdasarkan hasil penghitungan sementara, pasangan Panca-Ardani kalah melawan kotak kosong di Kecamatan Payaraman.
Perolehan suara kotak kosong ungguli pasangan Panca-Ardani. --
Saat ini, proses penghitungan perolehan suara di Kabupaten Ogan Ilir masih sedang berlangsung.
Namun, sebagian besar telah menyelesaikan proses penghitungan suara, yang hasilnya pasangan Panca-Ardani tengah unggul.
Sebelumnya, pasangan Panca-Ardani telah menargetkan perolehan suara sebesar 63 persen di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Ogan Ilir ini.