Maling Bobol Rumah di Palembang Beraksi Pagi Hari, TV LED hingga Tabung Gas Melon Dibawa Kabur

Minggu 24-11-2024,18:20 WIB
Reporter : Reigan Riangga
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO -  Pelaku tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) di Kota Palembang kembali terjadi, bahkan di pagi hari.

Kali ini pelaku maling dengan cara menyatroni rumah warga yang ditinggal pemiliknya. 

Korbannya kali ini di bilangan Lorong Bersama 2 Jalan Gubernur H Bastari Kelurahan 15 Ulu Kecamatan Jakabaring Palembang. 

Pelaku maling bobol rumah ini beraksi pada Jumat 22 November 2024 sekira pukul 10.00 WIB. 

BACA JUGA:Detik-detik 3 Pria yang Nyaris Tewas Diamuk Massa di Lubuklinggau Usai Kepergok Membobol Rumah Kosong

BACA JUGA:Pelaku Kejahatan di Palembang Terus Beraksi, Bobol Rumah Gasak 2 Motor Sekaligus, Warganet Bilang Begini

Akibat itu, TV LED, tabung gas 3 Kg atau gas melon hingga pakaian raib dibawa kabur pelaku maling bobol rumah ini. 

Tak terima rumahnya dibobol maling, Chairul Nisa (19) melaporkan peristiwa tersebut ke SPKT Polrestabes Palembang, Sabtu 23 November 2024 kemarin.

"Saat itu rumah baru kami tinggalkan sebentar pak. Namun barang berharga sudah raib dibawa kabur maling," ungkapnya.

Menurut mahasiswi asal Jambi ini, ia mengetahui aksi maling tersebut sekira pukul 10.00 WIB. 

BACA JUGA:Begini Pengakuan Residivis yang Ditembak Jatanras Usai Bobol Rumah Milik Anggota Polri

BACA JUGA:Spesialis Pencuri Rumah Kosong Bobol Rumah Polisi di Ogan Ilir, Akhirnya Tak Berkutik Saat Ditangkap

Saat itu, bibinya memberikan kabar bahwa pintu rumahnya sudah terbuka dan barang berharga ikut raib dibawa kabur pelaku.

"Kami ditelpon oleh bibi, katanya pintu rumah sudah terbuka, dan TV, tabung gas 3 Kg, tas selempang serta baju dan celana sudah hilang," ujarnya.

Memastikan bahwa kabar dari bibinya tersebut, Nisa bersama keluarga lainnya pun langsung buru-buru pulang ke rumah.

Kategori :