Huawei P30 Pro: HP Harga Terjangkau dengan Kamera Leica yang Canggih

Kamis 21-11-2024,14:29 WIB
Reporter : Rappi Darmawan
Editor : Rappi Darmawan

SUMEKS.CO - Huawei P30 Pro, dapat menjadi alternatif bagi pengguna yang sedang mencari handphone (HP) dengan harga terjangkau, tapi menghadirkan kamera canggih. 

Smartphone ini juga hadir dengan desain yang elegan dan fitur-fitur canggih yang mendukung sistem kamera dan performa. 

Huawei P30 Pro, yang pertama menawarkan keunggulan pada sistem kamera, dengan konfigurasi quad-camera yang siap mengabadikan setiap momen terindah. 

Smartphone ini dilengkapi dengan kamera utama 40MP dengan teknologi SuperSpectrum, yang dapat menghasilkan foto tajam meski di tempat yang minim cahaya. 

BACA JUGA:Huawei P30 Pro: Smartphone Flagship Berkualitas yang Masih Layak Digunakan Jangka Panjang

BACA JUGA:Keunggulan Triple Kamera HP Lipat Huawei Pocket 2 Hadir dengan Beragam Fitur Menarik


Huawei P30 Pro, handphone (HP) dengan harga terjangkau dan menghadirkan kamera canggih. --sumeks.co

Kamera utama ponsel ini didukung lensa ultra-wide 20MP yang memungkinkan pengambilan foto lanskap yang memungkau. 

Selain itu ada juga lensa telefoto 8MP yang mendukung zoom hybrid hingga 10x dan zoom digital hingga 50x, yang membuat ponsel ini sangat ideal bagi pengguna yang menyukai fotografi. 

Fitur lainya yang mendukung sistem kamera, adalah mode malam yang sangat dibutuhkan untuk membuat foto cerah dan tajam walaupun pencahayaan rendah. 

BACA JUGA:10 Kelebihan Ponsel Huawei P40 Lite 5G, Layak Jadi Perangkat Andalan!

BACA JUGA:Keunggulan Ponsel Huawei Pura 70 Ultra Bawa Desain Bodi Estetik Jadi Kamera Terbaik Versi DxOMark

Kamera Huawei P30 Pro mendukung perekaman video 4K, memberikan pengalaman sinematik yang memukau. 

HP Huawei P30 Pro ditenagai prosesor Kirin 980 yang disandingkan dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB. Performanya responsif dan efisien. Ponsel ini dapat menjalankan aplikasi berat maupun multitasking dengan mudah. 

Prosesor ini juga mendukung kecerdasan buatan (AI) untuk meningkatkan pengalaman pengguna, terutama saat menggunakan fitur kamera dan aplikasi lainnya. 

Kategori :