Review Infinix Note 40S: Layar Lengkung 120Hz, Pengisian Daya Nirkabel 20W & Performa Gahar, Ini Keunggulannya

Minggu 17-11-2024,11:53 WIB
Reporter : Fitri
Editor : Fitri

Yang asiknya juga layar NOTE 40S telah dilapisi Corning® Gorilla® Glass yang tahan gores, memastikan perlindungan tambahan dalam berbagai skenario penggunaan. 

Ada pula teknologi All-Round FastCharge2.0 plus 20W Wireless MagCharge, serta fitur audio Dual Speakers with Sound By JBL.

BACA JUGA:Infinix NOTE 40S Hadir di Tanah Air Hadirkan Layar 3D Curved 120 Hz, Harga? Rp2 Jutaan

BACA JUGA:OPPO A60 Turun Harga di November! Miliki HP Minimalis dan Tipis, Tapi Performa Tangguh, Ini Spesifikasinya

Dengan Infinix NOTE 40S menawarkan teknologi All-Round FastCharge2.0, Hp ini juga mengabungkan teknologi All-Round yang dikombinasikan dengan chip manajemen daya Cheetah X1.

Tentunya ini berfungsi untuk memastikan pengalaman pengisian daya yang maksimal. 

Teknologi ini memungkinkan pengguna untuk memilih tiga skenario pengisian daya, yaitu low-temp, smart, dan hyper, sesuai dengan kebutuhan. 

Berbagai fitur pengisian daya juga ditambahkan pada NOTE 40S, baik 20W Wireless MagCharge untuk pengisian daya nirkabel, dan Reverse Charging untuk mengisi daya perangkat lainnya. 

BACA JUGA:Infinix Note 40s Dibekali Chipset Helio G99 dan Kamera Utama 108 MP, Performa Tangguh!

BACA JUGA:Harga Beda Tipis, OPPO Find N3 Flip vs Samsung Galaxy Z Flip 5, Mana yang Lebih Menarik?

Nah buat yang suka main game atau multitasking, Infinix Note 40S ditenagai oleh chipset Mediatek Helio G99 Ultimate yang siap kasih performa maksimal. 

Untuk aspek dapur pacu, NOTE 40S juga ditenagai oleh chipset gaming Mediatek Helio G99 Ultimate dengan RAM 8GB (dapat diperluas hingga 16GB) dan storage 256GB. 

RAM 8GB dan penyimpanan internal yang besar bikin kalian bisa install banyak aplikasi tanpa khawatir lag.

Tak hanya performa mumpuni, Infinix Note 40s dilengkapi dengan kamera utama 108 MP dengan kemampuan mengambil gambar dengan resolusi tinggi ini memungkinkan menangkap detail yang menakjubkan dengan kejernihan yang luar biasa.

BACA JUGA:Infinix GTBook Mengusung Performa Gahar dengan Desain Gaming Futuristik

BACA JUGA:Rekomendasi HP Gaming di Bawah 3 Juta, Infinix, Poco, dan Realme Berebut Pasar, Mana Worth It di November 2024

Kategori :