Kanwil Kemenkumham Babel Raih Penghargaan Bergengsi atas Inovasi dalam Pemenuhan Hak Jam Belajar Mandiri ASN

Kamis 07-11-2024,06:40 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

Wakil Menteri Hukum dan HAM RI, Prof. Dr. Edward Omar Sharif Hiariej, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan bahwa peningkatan kualitas sumber daya manusia merupakan salah satu Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden.

BACA JUGA:Cegah Penyakit Menular di Lapas, Kemenkumham Babel Gandeng Dinas Kesehatan

BACA JUGA:SKD CPNS Kemenkumham Babel 2024 Dimulai Hari Ini, Ini Kata Kakanwil Harun Sulianto

Tujuan besar ini adalah untuk memperkuat pembangunan SDM yang unggul demi menciptakan kepemimpinan kelas dunia yang memiliki karakter berintegritas, kemampuan adaptasi tinggi, serta visi dan inovasi yang mendorong kemajuan kolektif.

“BPSDM Hukum dan HAM berperan strategis dalam mencetak ASN yang berkualitas melalui pelatihan dan pendidikan berbasis praktik dan nilai etika. Aparatur yang unggul dalam keilmuan dan profesionalisme diharapkan mampu menjadi pelopor supremasi hukum serta berkontribusi pada kemajuan sistem hukum di Indonesia,” jelas Edward.

Penghargaan yang diterima oleh Kanwil Kemenkumham Kepulauan Bangka Belitung ini merupakan bukti nyata dari kerja keras mereka dalam memenuhi hak jam pembelajaran para ASN melalui pendekatan mandiri yang inovatif.

Pembelajaran mandiri dinilai sangat relevan di era digital saat ini, di mana akses informasi dan keterampilan dapat diperoleh melalui berbagai sumber digital.

BACA JUGA:Menjaga Keseimbangan Hukum, Kanwil Kemenkumham Babel Harmonisasi 2 Ranperkada Kabupaten Bangka Tengah

BACA JUGA:Capaian Fantastis Kanwil Kemenkumham Babel, Nilai IKPA Tembus 99,67

Metode ini juga mendukung efisiensi waktu serta memungkinkan ASN untuk terus mengasah kemampuan tanpa terkendala oleh waktu dan tempat.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham dan Kepala Divisi Administrasi dari 33 Kantor Wilayah di seluruh Indonesia.

Kehadiran mereka dalam kegiatan ini menunjukkan dukungan penuh dan komitmen mereka dalam mempercepat implementasi Corporate University sebagai bagian dari strategi peningkatan kompetensi ASN.

Dari Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung sendiri, hadir Kepala Divisi Administrasi, Dwi Harnanto, yang turut mendampingi Kakanwil Kemenkumham Babel, Harun Sulianto.

BACA JUGA:Sinergi Penegakan Hukum, Kemenkumham Babel Gelar Rakor Dilkumjakpol untuk Atasi Overcrowding

BACA JUGA:Tambah Anggaran Rp176 Juta, Kemenkumham Babel Perkuat Layanan Bantuan Hukum Bersama 8 OBH Terakreditasi

Penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh ASN di lingkup Kemenkumham, khususnya di Kepulauan Bangka Belitung, untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kapasitas diri.

Kategori :