Duniakan Potensi Wisata di Palembang, Dispar Launching Calender of Charming Event Palembang 2025

Senin 04-11-2024,19:29 WIB
Reporter : Tri
Editor : Rahmat

BACA JUGA:Cegah Kesalahan dan Penyalahgunaan, Pemkot Palembang Kolaborasi dengan Kejari

Dan masih ditahun yang sama, untuk pertama kalinya Charming Events of Palembang akan dilaunching di akhir tahun dengan mengambil tema Grand Launching Charming Events of Palembang 2025 dengan tagline #eventkitogalo.

Tema Event Kito Galo ini dipilih karena diharapkan menjadi penguat sinergi dan kolaborasi multihelix pariwisata dalam pelaksanaan event-event berkualitas di Kota Palembang.

“Grand Launching Charming Events of Palembang 2025 akan meluncurkan 143 event yang telah dikurasi yang terdiri dari event seni budaya, kuliner, olahraga, festival dan lainnya yang akan dilaksanakan di Kota Palembang sepanjang tahun 2025,” tegasnya.

 Dari 143 event itu,kata Sulaiman  ada 10 event terbaik yang 2 diantaranya telah berhasil masuk kedalam jajaran Karisma Event Nusantara (KEN) Tahun 2024 oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia yaitu Festival Perahu Bidar Tradisional, Festival Sriwijaya dan ada 8 event lainnya yang masuk ke jajaran TOP 10 Charming Events of Palembang yaitu Ziarah Kubro, Cap Go Meh Pulau Kemaro, Sriwijaya Lantern Festival, Palembang Expo, Malam Penganugerahan Bujang Gadis Palembang XXXVIII, Ampera Tourism Run, Festival Jazz Internasional Suara Musi dan Festival Band Competition.

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024, Pemkot Palembang Siapkan 4.544 Petugas yang Tersebar di 2.272 TPS

BACA JUGA:Keluhan Masyarakat, Pemkot Palembang Evaluasi Tarif Parkir Mahal di Benteng Kuto Besak

Pantaua , pada Grand Launching Charming Events of Palembang 2025 dimeriahkan dan spesiql menghadirkan pemenang Festival Band Competition Tahun 2024 Kategori Pelajar yaitu Skanam Band dari SMKN 6 Palembang, penampilan band ternama Kota Palembang Kopral Jono dan pertunjukam Drama Teatrikal TOP 10 Event yang akan dibawakan oleh mahasiswa Politeknik Pariwisata Palembang, Mahasiswa Universitas PGRI Palembang, Bujang Gadis Palembang 2024 dan Skanam Band.

Berikut daftar 143 Calender of Charming Event Palembang 2025

JANUARI

1. Pertempuran 5 Hari 5 Malam

BACA JUGA:Pemkot Palembang Luncurkan Penghapusan Sanksi Pajak, Warga Dapatkan Keringanan PBB-P2 dan Pajak Daerah Lainnya

BACA JUGA:Viral Pemkot Yogya Bikin Acara ‘Pados Jodho’ Sebab Banyak Pegawainya Belum Nikah

2. Sumsel Wedding Expo 2025

3. Festival Kuliner Lemak Nian

4. Lomba K-POP Dance Cover

Kategori :