Ratusan Personel Siap Amankan Debat Publik Paslon Bupati dan Wakil Bupai OKI di Palembang Malam Ini

Jumat 01-11-2024,16:30 WIB
Reporter : Niskiah
Editor : Edward Desmamora

Ditambahkan Irsan, jadi saat jadwal debat publik nanti masyarakat Kabupaten OKI bisa menyaksikan di televisi saja. Ini dikarenakan tidak semua pendukung Paslon bisa hadir langsung di saat debat publik. 

"Debat publik Paslon Bupati dan wakil bupati OKI ini bukan hanya sekali tetapi akan ada debat kedua," bebernya.

Dikatakan Irsan, untuk jadwal debat publik kedua nanti direncanakan 20 November 2024. Dan untuk lokasi bisa saja di Kabupaten OKI. Tetapi tetap dilakukan rapat koordinasi. 

BACA JUGA:KPU OKI Petakan Daerah Blankspot Penggunaan Aplikasi Sirekap Penghitungan Suara

BACA JUGA:KPU OKI Petakan Daerah Blankspot Penggunaan Aplikasi Sirekap Penghitungan Suara

Untuk diketahui pelaksanaan debat publik Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKI ini adalah bertujuan untuk menyebarluaskan profil, visi dan misi.

Juga menyampaikan program kerja para pasangan calon kepada masyarakat, khususnya para pemilih di Bumi Bende Seguguk Kabupaten OKI. 

"Jadi pada saat debat publik nanti, KPU Kabupaten OKI memfasilitasi para pemilih dengan cara menggelar debat publik, agar para pemilih dapat mengetahui secara detail," jelasnya. 

Dikatakan, jadi dengan adanya debat publik maka dapat menggali lebih dalam dan luas setiap tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut. 

BACA JUGA:Optimalisasi Pemilu 2024, KPU OKI Gelar Bimtek Aplikasi SIREKAP demi Transparansi dan Akurasi Data

BACA JUGA:KPU OKI Sasar Pemilih Muda dan Baru, Ini Strategi Sosialisasi Pemilu 2024

Jadi menjadi bahan pertimbangan untuk para pemilih menentukan calon yang akan dipilih nanti. 

 

 

Kategori :