SUMEKS.CO - Bank Rakyat Indonesia (BRI) terus melangkah maju dalam era digital dengan berbagai inovasi yang memudahkan nasabah untuk mengakses layanan perbankan.
Beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang pesat, BRI meluncurkan “Sabrina,” asisten virtual berbasis chatbot yang hadir untuk mempermudah nasabah dalam memperoleh informasi dan layanan.
Kehadiran Sabrina sebagai solusi digital ini mencerminkan komitmen BRI untuk tetap relevan dan kompetitif di tengah kemajuan zaman.
Syafrizal, Regional Office Head BRI Kayuagung, yang juga membawahi unit BRI di Indralaya, menjelaskan bahwa Sabrina dirancang khusus untuk memberikan pengalaman pelayanan yang cepat, praktis, dan solutif bagi nasabah.
BACA JUGA:BRI dan BKN Bersinergi! Tingkatkan Layanan Perbankan untuk ASN di Seluruh Indonesia
BACA JUGA:Bank BRI Tawarkan Kemudahan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) untuk Masyarakat
“Rencanakan kunjungan ke Cabang BRI dengan lebih praktis. Melalui Virtual Asisten Sabrina memungkinkan nasabah untuk Reservasi Layanan Cabang BRI dengan lebih mudah dan cepat. Cukup ketik ‘Reservasi’ dan ikuti langkah selanjutnya. Nikmati kenyamanan layanan yang lebih cepat melalui Sabrina,” ungkap Syafrizal.
Kehadiran Sabrina bukan hanya sekadar chatbot biasa, melainkan asisten virtual dengan berbagai fitur canggih yang menjawab kebutuhan nasabah dari berbagai segmen.
Berikut ini adalah beberapa fitur utama Sabrina yang membuatnya unggul dalam memberikan pelayanan perbankan:
1. Informasi Layanan BRI
Sabrina memberikan akses cepat kepada nasabah untuk mengetahui berbagai produk BRI, seperti tabungan, pinjaman, kartu kredit, hingga investasi.
BACA JUGA:BRI Permudah Penggemar Sepakbola! Beli Tiket BRI Liga 1 Kini Cukup Lewat BRImo, Tanpa Ribet!
BACA JUGA:BRI Link: Layanan Perbankan Terintegrasi yang Mempermudah Masyarakat dalam Bertransaksi
Dengan mengetikkan pertanyaan atau kata kunci, nasabah bisa langsung mendapatkan informasi terkini mengenai produk atau layanan yang diinginkan.
Sabrina juga dapat menunjukkan lokasi ATM atau kantor cabang BRI terdekat, serta memberikan informasi mengenai promo-promo terbaru yang sedang berlangsung.
2. Kemudahan Akses Melalui WhatsApp
Sabrina dapat diakses melalui aplikasi WhatsApp di nomor 0812 1214 017. Nasabah cukup mengetik pertanyaan atau kebutuhan layanan mereka, dan Sabrina akan memberikan pilihan opsi layanan yang relevan.