Aktivis Mahasiswa Sumsel Dukung MataHati di Pilgub Sumsel 2024

Minggu 20-10-2024,16:51 WIB
Reporter : Edi Handoko
Editor : Edi Handoko

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Aktivis Mahasiswa Sumatera Selatan atau Garda Matahati, menyatakan dukungan kepada Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya dan Anita Noeringhati.

Aryuda Perdana Kusuma, perwakilan dari pasangan calon MATAHATI, mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh generasi muda melalui Garda Matahati. 

“Pemikiran kreatif anak muda seperti ini sangat positif," ungkapnya.

"Dukungan kami penuh terhadap kegiatan yang mendorong kreativitas dan prestasi,” timpalnya.

BACA JUGA:Terima Keluhan Warga Kecamatan Lalan Muba, MataHati Komitmen Wujudkan Kesejahteraan

BACA JUGA:Komunitas Pensiunan Ogan Ilir Deklarasikan Dukungan untuk Matahati dan Panca-Ardani

Sementara, Eko Wahyudi, Ketua Garda Matahati, mengatakan, Mawardi Yahya dan Anita Noeringhati, merupakan sosok yang selalu peduli pada pengembangan potensi anak muda.

“Kami yakin MataHati memiliki komitmen besar terhadap generasi muda Sumsel," ungkapnya.

"Itulah alasan kami fokus menggerakkan milenial untuk bersama memenangkan MATAHATI di Pilkada mendatang,” tegas Eko.

Sekretaris Garda Matahati, Mofarhan, menambahkan, bahwa kegiatan launching ini melibatkan ribuan milenial yang siap berjuang untuk pasangan Mawardi-Anita.

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024 MataHati Gencarkan Pengukuhan, Tercatat Sudah Resmikan 87 Relawan di 17 Kabupaten/Kota

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024 MataHati Gencarkan Pengukuhan, Tercatat Sudah Resmikan 87 Relawan di 17 Kabupaten/Kota

“Dukungan kami akan menjadi suara kemenangan di Pilkada November nanti,” ujarnya.

Sementara itu, Anwarul Fitro, Bendahara Garda Matahati, menekankan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kontribusi nyata untuk kebangkitan Sumatera Selatan. 

“Kami memilih mendukung MATAHATI karena program-program mereka jelas peduli terhadap kemajuan generasi muda," ujarnya.

Kategori :