MURATARA, SUMEKS.CO – Kecelakaan melibatkan dua kendaraan berat terjadi di Jalan Lintas Sumatera, Desa Lesung Batu, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Muratara, Kamis 17 Oktober 2024 sekitar pukul 16.45 WIB.
Peristiwa ini melibatkan mobil truk Mitsubishi Canter bernomor polisi BG-8548-Q dan truk tronton R10 dengan nomor polisi BG-8208-Q.
Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardhani, melalui Kasat Lantas AKP Gunawan, membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi pada Jumat 18 Oktober 2024.
“Kecelakaan ini mengakibatkan dua orang mengalami luka-luka, sementara satu orang meninggal dunia,” ungkap AKP Gunawan.
BACA JUGA:Alami Rem Blong, Truk Tronton Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Jalintim Palembang-Betung
Menurut laporan, kecelakaan bermula saat mobil Mitsubishi Canter yang dikendarai oleh MIT Helven melaju dari arah Jambi menuju kota Lubuklinggau, dengan kecepatan tinggi di jalan menurun dan menanjak.
Diduga, pengemudi hilang kendali sehingga kendaraan masuk ke jalur yang berlawanan dan menabrak bagian depan sudut kanan truk tronton yang dikendarai oleh Putra (43) dan membawa kernet bernama Sony (40) keduanya warga simpang Telkom, Kecamatan Rawas Ulu, Muratara.
Akibat benturan keras, mobil Canter terguling di tengah jalan, dan kedua pengemudi terlempar keluar dari kendaraan.
MIT Helven (19), pengemudi mobil Canter, warga Beringin Makmur II, Kecamatan Rawas Ilir, Muratara, sehingga mengalami luka parah di bagian kepala dan dada, dan meninggal dunia di tempat.
BACA JUGA:Pulang Sekolah, Siswi SMA di Banyuasin Tewas Ditabrak Truk Tronton di Jalintim Palembang-Betung
Sementara itu, pengemudi truk tronton, Putra, mengalami patah kaki dan luka di kepala. Sedangkan kernetnya, Sony, hanya mengalami luka ringan di bagian kepala dan kaki.
"Seluruh korban kecelakaan segera dibawa ke Puskesmas Rawas Ulu untuk menjalani perawatan lebih lanjut. Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab kecelakaan ini," katanya.
Polisi telah mengamankan sejumlah barang bukti, seperti mobil tronton R10 dan mobil mitshubisi carter dan melakukan pemeriksaan sejumlah keterangan saksi.(zul)