Mengenal Kegunaan Apple Pencil, Tongkat Sihir yang Serbaguna

Senin 14-10-2024,12:47 WIB
Reporter : Rappi Darmawan
Editor : Rappi Darmawan

SUMEKS.CO - Apple menghadirkan Apple Pencil yang dapat dipergunakan untuk mempermudah penggunaan iPad dan iPad Pro. Dapat diibaratkan seperti tongkat sihir yang memiliki fungsi serbaguna, untuk kebutuhan digital yang dapat diandalkan.

Apa yang membuat Apple Pencil sangat berguna? Setidaknya perangkat ini akan sangat membantu profesi seperti designer, seniman dan pengguna iPad lainnya. 

Setidaknya ada lima keunggulan yang dimiliki si "Tongkat Sihir" Apple Pencil, untuk mendukung pemakaian iPad dan iPad Pro.

Apa keunggulan yang dimiliki, berikut ulasannya di kutip dari lama resmi Apple. Yuk simak sampai tuntas ya!

BACA JUGA:Apple Intelligence Siap Meluncur! Fitur Cerdas dan Perangkat Baru Segera Hadir

BACA JUGA:Apple Akan Rilis Update Darurat iOS 18.01 untuk Atasi Bug di iPhone dan iPad Pro 


Apple menghadirkan Apple Pencil yang dapat dipergunakan untuk mempermudah penggunaan iPad dan iPad Pro.--net

1. Memiliki Sensitivitas Tinggi

Dikutip dari laman resmi Apple, Apple Pencil menghadirkan tiga tingkat sensitivitas yang tinggi terhadap tekanan. 

Apple Pencil  menyerupai alat tulis klasik. Ketika digunakan dengan tekanan yang rendah maka garis yang dihasilkan akan lebih kecil dan tipis. 

BACA JUGA:iPad Pro M5 Bakal Rilis Pada Mei 2025, Cek Bocorannya!

BACA JUGA:iPad Air M2 13 inci: Punya Layar Liquid Retina dengan Performa Tinggi

Begitu juga sebaliknya, ketika digunakan dengan tekanan yang tinggi maka, garis yang dihasilkan akan lebih tebal dan hitam.

2. Baterai Bisa Diisi Ulang

Stylus buatan Apple ini harus diisi ulang agar tetap bisa dipakai. Pengguna bisa mengisi ulang daya baterai melalui konektor Lightning yang disembunyikan dalam bodi dan menghubungkan pada port Lightning. 

Pada saat pengisian baterai penuh, perangkat ini akan bertahan selama 12 jam dapat digunakan membuat sketsa, memberi anotasi dan mengedit. 

BACA JUGA:iPad Mini 6 Tablet Flagship dengan Desain Compact yang Cocok Untuk Aktivitas Desain Grafis, Kepoin Spesifikasi

Kategori :