Detik-Detik Kontainer Terbalik di Jalan Tol, Sempat Bikin Pengendara Lain Deg-Degan, Endingnya Jadi Begini!
SUMEKS.CO - Viral di media sosial sebuah video truk kontainer yang membawa muatan nyaris terbalik di jalan tol pada Sabtu, 12 Oktober 2024.
Seperti diunggah oleh akun Instagram @lagi.viral, yang menayangkan detik-detik sebuah kontainer yang nyaris terbalik di sebuah jalan tol.
Berdasarkan video tersebut, awalnya truk kontainer berwarna biru itu terlihat miring ke kiri dan nyaris jatuh ke pinggir jalan tol.
Sang sopir pun tampak berjalan perlahan-lahan untuk mengantisipasi muatan truk kontainer tersebut terjatuh di jalan tol.
Setelah dirasa aman, sang sopir pun baru memberanikan diri untuk ke pinggir jalan dan akhirnya muatan kontainer pun terjatuh ke arah kiri.
Unggahan ini telah mendapatkan beragam komentar dari warganet. Sebagian besar warganet, mengaku respek dengan apa yang dilakukan sang sopir.
"Oke respect buat sopir.. tapi kenapa waktu lihat videonya kepala gw ikut miring sih?," ujar netizen.
"Supir ini jg bagus, nutup jalan agar tidak ada yg nyalip dari kiri," kata netizen lainnya.
BACA JUGA:Kabar Gembira! Pembangunan Jalan Tol Palembang-Betung Kembali Dilanjutkan, Pasca Sempat Disetop
"Skill boss Ndak merusak pembatas jalan jugaa," lanjut netizen lainnya.
"Drivernya hebat dengan cara membuang ke lahan kosong, bayangkan jatuh di tengah auto macet dan banyak yang marah pasti meskipun bagaimanapun RESPECT DRIVER TRONTON," tutur netizen lain.