Selain itu, dalam sidak tersebut, PJ Bupati Banyuasin juga menyempatkan diri untuk berdialog langsung dengan para pedagang.
BACA JUGA:Samsung Galaxy F54 5G Tawarkan Layar Super AMOLED Plus 120 Hz serta Punya Dukungan Pembaruan OS
Ia mendengar berbagai keluhan dan kendala yang dihadapi para pedagang di lapangan. Salah satu permasalahan yang diangkat oleh para pedagang adalah terkait distribusi dan akses bahan baku yang terkadang tersendat, terutama pada komoditas sayuran dan bahan pokok lainnya.
"Saya mendengarkan langsung berbagai permasalahan dari para pedagang. Kami di Pemerintah Kabupaten Banyuasin hadir untuk melayani masyarakat, termasuk para pedagang dan konsumen di pasar-pasar tradisional," ujar Farid.
Meskipun ada beberapa kendala terkait distribusi hasil bumi, M. Farid mengungkapkan bahwa secara umum harga kebutuhan pokok di Pasar Sukomoro relatif stabil.
Beberapa komoditas pokok seperti beras, telur, bawang, dan cabai masih berada pada harga yang wajar dan tidak mengalami lonjakan harga yang signifikan.
BACA JUGA:PKS SMAN 1 Indralaya Mendapatkan Apresiasi dari Satlantas Polres Ogan Ilir
BACA JUGA:5 Tips Merawat Meja Ergonomis agar Tetap Bersih dan Awet
"Alhamdulillah, harga kebutuhan pokok seperti beras, telur, bawang, cabai, dan kebutuhan lainnya masih stabil," tambahnya.
Dengan hasil sidak ini, Farid menekankan bahwa Pemerintah Kabupaten Banyuasin berkomitmen untuk terus memantau kondisi pasar, terutama dalam hal kestabilan harga dan ketersediaan barang-barang kebutuhan pokok.
Ia juga menyampaikan bahwa Pemkab Banyuasin akan terus berupaya untuk menciptakan jalur distribusi yang lebih efektif bagi produk-produk lokal sehingga bisa dinikmati secara langsung oleh masyarakat Banyuasin tanpa harus melalui perantara yang berlebihan.
Sebagai langkah tindak lanjut, Farid menginstruksikan kepada jajarannya untuk segera melakukan koordinasi dengan pihak terkait, termasuk petambak dan pedagang, untuk mencari solusi terhadap permasalahan distribusi ikan dan hasil bumi lainnya.
BACA JUGA: Jangan Panik! Berikut 8 Cara Mengatasi Layar Ponsel Tidak Bisa Disentuh
BACA JUGA:Bawa Inovasi Terbaru! Huawei Mate XT Ultimate Segera Debut, Jadi Ponsel Tri-fold Pertama di Dunia!
"Dengan adanya koordinasi yang baik antara Pemkab dan para pelaku pasar, kita berharap bisa memotong jalur distribusi yang tidak efisien dan memastikan produk-produk lokal langsung sampai ke pasar-pasar di Banyuasin," tutupnya.