SUMEKS.CO – Penggemar warna pastel, dipastikan terpesona dengan ponsel Vivo Y100 yang hadir dengan tiga pilihan, Hijau Semilir, Ungu Anggrek dan Hitam Onyx.
HP Vivo Y100 memiliki desain tipis dengan frame metalik pada setiap sisi, yang membuat tampilan tampak elegan serta nyaman digenggam.
Tampilan smartphone ini menjadi lebih sempurna dengan bobot 186 gram dan ketebalan yang hanya 7,79 mm.
Pengguana dapat menenteng ponsel ini kemana saja tanpa perlu khawatir rusak jika terkena debu dan cipratan air. Perangkat ini dipastikan tahan dari berbagai kondisi.
BACA JUGA:Vivo Y100 5G, Ponsel dengan Desain Elegan dan Berkelas Dibekali Baterai Jagoan
BACA JUGA:Vivo Y300 Pro Meluncur, Punya Baterai 6500 mAh dan Kamera Super Jernih
Vivo Y100 juga menggunakan material kaca yang tangguh, tahan terhadap goresan dan tidak meninggalkan bekas sidik jari.--vivo.com
Dimana, smartphone vivo ini sudah tersertifikasi IP5X untuk ketahanan dari debu dan sertifikasi IPX4 untuk ketahanan dari percikan air.
Bodi Vivo Y100 juga menggunakan material kaca yang tangguh, tahan terhadap goresan dan tidak meninggalkan bekas sidik jari.
Laman vivo.com menampilkan gambar layar ponsel dicakar kuku kucing yang tajam, menunjukan bahwa tahan terhadap goresan benda tajam.
BACA JUGA:Vivo V25 Pro Mengusung Desain Ergonomis dan Elegan Dibalut Kecerahan Tinggi 1300 Nits
Sama seperti Vivo Y100 5G, HP vivo ini juga sudah dibekali fitur pengisian cepan 80W guna memastikan pengisian daya baterai berkapasitas 5000mAh dapat dilakukan dengan cepat.
Berkat fitur pengisian cepat ini, baterai HP dapat terisi dalam waktu hanya 15 menit saja dan perangkat sudah dapat digunakan kembali.
Baterai Vivo Y100 juga dimungkinkan untuk penggunaan dalam jangka panjang. Setidaknya, ada jaminan bahwa kapasitas baterai tidak kurang dari 80 persen setelah empat tahun pemakaian.