AYO, Dejan FC Lawan Sriwijaya FC Siapa Lebih Unggul? Laga Perdana Pegadaian Liga 2 2024/25

Sabtu 07-09-2024,13:43 WIB
Reporter : Indra MH
Editor : Rakhmat MH

Kehadirannya diharapkan mampu menambah daya gedor lini depan Sriwijaya FC, yang musim lalu dinilai kurang produktif.

Dengan skuat yang solid, Sriwijaya FC tidak hanya berharap untuk meraih hasil baik di pertandingan pembuka, tetapi juga menjalani musim ini dengan target kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1.

 Kembalinya Sriwijaya ke Liga 1 akan membawa nostalgia bagi para penggemar yang mengenang era kejayaan mereka saat diperkuat pemain bintang seperti Keith Kayamba Gumbs, Zah Rahan, hingga Firman Utina.

Dejan FC, Tim Promosi yang Siap Memberi Kejutan

Di sisi lain, Dejan FC, tim yang baru saja promosi ke Liga 2, siap untuk menunjukkan bahwa mereka tidak hanya sekadar peserta.

 Berstatus sebagai tuan rumah di laga pembuka ini, Dejan FC tentu tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk meraih tiga poin. 

BACA JUGA:Sriwijaya FC Tutup Training Camp di Yogyakarta dengan Manis, Bagaimana Dejan FC Rival Perdananya?

BACA JUGA:Begini Persiapan Sriwijaya FC (SFC) Jelang Laga Perdana di Pegadaian Liga 2 2024-2025


Pertandingan lain grup 2 liga 2 hari ini 7 September adalah Nusantara United v Persiku Kudus dan Adhyaksa v Persikas Subang , pukul 15.30 WIB--

Tim asal Tangerang Selatan ini menatap musim baru dengan semangat tinggi, terlebih setelah performa impresif di pramusim.

Dejan FC berhasil meraih hasil yang cukup mengejutkan dalam laga uji coba pramusim mereka. 

Mereka mampu mengalahkan tim Liga 1, Dewa United, dengan skor 1-0, serta bermain imbang 1-1 melawan PSBS Biak, tim juara Liga 2 musim lalu. 

Hasil ini membuktikan bahwa Dejan FC memiliki potensi besar untuk bersaing di Liga 2 dan bahkan mampu memberikan kejutan bagi lawan-lawannya.

Salah satu nama yang menjadi perhatian di kubu Dejan FC adalah Valentino Telaubun, bek berpengalaman yang juga pernah memperkuat Sriwijaya FC. 

Telaubun akan menjadi salah satu pilar penting di lini pertahanan Dejan FC.

 Keberadaannya diharapkan mampu memberikan stabilitas dan kepemimpinan di barisan belakang tim asuhan Danang Suryadi ini.

Kategori :