Manchester United Tak Ditonton Bikin Penasaran Tapi Pas Ditonton Bikin Merinding, Kalah Lagi 0-3 vs Liverpool

Senin 02-09-2024,07:04 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

Wasit kemudian menganulirnya karena Mohamed Salah yang terlibat dalam proses gol ada dalam posisi offside. Skor tetap 0-0.

Laga berlanjut dengan upaya MU dan Liverpool berbalas serangan. 

Performa pertahanan kedua kesebelasan terbilang cukup bagus untuk membentengi gawang.

BACA JUGA:Manchester United Kembali ke Setelan Pabrik, Kalah di Laga Awal Liga Inggris Meski Lawannya Brighton

BACA JUGA:Diluar Prediksi Manchester United Juara Piala FA Cup Usai Kalahkan Manchester City 2-1 di Stadion Wembley

Petaka MU dalam laga ini bermula dari ketidakmampuan Casemiro mengirimkan umpan dengan baik saat sedang membangun serangan. 

Bola diambil Gravenberch lalu digulirkan ke Salah yang lantas mengirim umpan tarik dari sisi kanan.

Di sisi kiri ada Diaz dan Dominik Szoboszlai yang tanpa pengawalan. 

Keduanya hampir bertabrakan, namun Diaz yang akhirnya bisa menyundul bola ke gawang MU. 

BACA JUGA:Manchester United Kembali ke Setelan Pabrik, Kalah di Laga Awal Liga Inggris Meski Lawannya Brighton

BACA JUGA:Diluar Prediksi Manchester United Juara Piala FA Cup Usai Kalahkan Manchester City 2-1 di Stadion Wembley

Liverpool memimpin pada menit ke-35.

Setelah kans Noussair Mazzraoui pada menit ke-38 digagalkan Alisson Becker, Liverpool kembali mencetak gol. 

Lagi-lagi kesalahan Casemiro yang membuat The Reds mengubah angka di papan skor.

Setelah mencuri bola Casemiro, Diaz berlari ke kotak penalti. 

BACA JUGA:Manchester United Kembali ke Setelan Pabrik, Kalah di Laga Awal Liga Inggris Meski Lawannya Brighton

Kategori :