Google Doodle Menampilkan Rendang, Kuliner Khas Indonesia yang Enak dan Memiliki Keunikan!

Kamis 22-08-2024,11:32 WIB
Reporter : Rappi Darmawan
Editor : Rappi Darmawan

Rendang sebelumnya pernah membuat geger dunia. Tepatnya pada tahun 2028, dimana dalam sebuah kompetisi memasak Masterchef UK 2028, peserta dari malaysia Zaleha Kadir Olpin menyajikan nasi lemak dengan rendang ayam, tapi dieliminasi. 

BACA JUGA:Nongol di Google Doodle, Berikut Resep dan Cara Membuat Tempe Mendoan Anti Gagal

BACA JUGA:Tutorial Terbaru, Cara Menghentikan Google Meretas dan Menyadap Aktivitas HP

Salah satu juri John Torode, memberikan kritikan bahwa nasi lemak dan Rendang ayamnya yang tidak seharusnya lembut. Dan juri lain, Gregg Wallace, mengatakan rendang Zaleha : "The Skin ins,t crispy".


Rendang masakan khas Pronvinsi Sumatera Barat, Indonesia yang dimasak dengan bumbu khas.--net

Resep dan Cara Membuat Rendang

Rendang menjadi menu utama di restoran Padang yang bisa ditemukan diberbagai sudut kota di Indonesia. Namun, bagi yang ingin mencoba membuat ada banyak resep Rendang serta cara memasaknya. 

BACA JUGA:Mangkuk Ayam Jago, Tampilan Spesial Google Doodle

BACA JUGA:WAH! Tempe Mendoan Jadi Tema Google Doodle Hari Ini

Dikutip dari laman cookpad.com, berikut resep dan cara membuat masakan Rendang yang dibagian akun @bundalia78:

Bahan-Bahan 

  • 1 kg daging sapi
  • 2500 ml santan kental (3 butir kelapa)
  • 3 batang serai, geprek
  • 1 lembar daun kunyi, sobek-sobek
  • 5 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 150 gr cabe halus
  • 150 gr bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 3 jempol jahe
  • 2 jempol kunyit
  • 1 jempol lengkuas, geprek
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1 sdt adas
  • 1/2 sdt jinten bubuk
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 2 sdm ketumbar bubuk
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk
  • 30 gr minyak kelapa
  • 1 sachet kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara membuat

  • Potong daging kurang lebih dapat 20 potong, sisihkan dan haluskan bumbu.
  • Masakan daging bersama bumbu dalam wajan. Aduk rata dan biarkan selama 15 menit dalam keadaan kompor mati. 
  • Nyalakan api, masak hingga daing mengeluarkan air. Masak daging hingga airnya menyusut. Tambahkan santan dan setelah mendidih kecilkan api kompor. 
  • Setelah santan mendidih dan mengeluarkan minyak, tambahkan kelapa minyak, aduk rata. Masak hingga daging empuk dan bumbu berminyak. 
  • Sajikan
Kategori :