Untuk itu, 320W Supersonic besutan Realme disebut menetapkan standar baru dalam hal kenyamanan dan efisiensi pengisian daya.
Di sisi lain, perusahaan juga turut memperkenalkan sejumlah teknologi terkini yang akan membawa pengalaman penggunaan smartphone ke tingkat yang lebih tinggi.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A23, Ponsel Entry Level dengan Desain Minimalis dan Penuh Gaya
BACA JUGA:Vivo Y33T Menawarkan Tampilan Bodi Slim dan Kualitas Layar Oke dengan Dukungan 90 Hz
Selain menghadirkan pengisian daya dengan kecepatan tertinggi di industri, Realme juga melengkapi inovasi ini dengan menghadirkan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna.
Melalui riset dan pengembangan yang dikembangkan selama dua tahun ke belakang, Realme menjawab tantangan di industri dengan menciptakan keseimbangan antara kecepatan pengisian daya yang tinggi.
Salah satunya dilakukan Realme dengan memperkenalkan kehadiran baterai lipat yang memiliki kapasitas hingga 4420mAh.
Mengambil inspirasi dari smartphone lipat, baterai dengan empat sel ini dipadukan dengan empat sel individu yang dapat diisi daya secara bersamaan.
BACA JUGA:iQOO 11 5G Legend: HP Stylish yang Membawa Pola Clous de Paris, Kolaborasi dengan BMW
BACA JUGA:Infinix Note 40S Mengusung Performa Mumpuni dengan Helio G99 dan Kamera Utama 108 MP
Setiap sel memiliki ketebalan kurang dari 3 mm, tapi memberikan peningkatan kapasitas sebesar 10 persen dibandingkan baterai tradisional.
Baterai ini juga menjadi baterai smartphone quad-cell pertama di dunia. Dengan desain itu, kecepatan pengisian lebih tinggi sembari tetap mempertahankan bentuk ramping pada sebuah smartphone.
Selain itu, Realme juga menghadirkan perpaduan terbaik antara performa baterai yang mengesankan dengan desain smartphone yang stylish.
Pengisian daya 320W Supersonic Charge yang juga dijuluki sebagai Pocket Cannon ini menawarkan kepadatan daya tinggi sebesar 3,3W per sentimeter kubik.
BACA JUGA:Hp Itel P65 5G Bawa Tampilan Desain Stylish Cyber Ala Mecha serta Kapasitas Baterai Raksasa
BACA JUGA:Duel Sengit OPPO A3x Vs Samsung Galaxy M15, Duo Smartphone Terbaik di Agustus 2024