SUMEKS.CO - Epson EcoTank L8180 A3+ sebanding layaknya printer profesional mini untuk tugas berat yang digunakan untuk mencetak gambar dan dokumen berkualitas tinggi.
Printer Epson EcoTank L8180 A3+ dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan studio foto dan penggemar foto sebagai printer multifungsi.
Printer foto ini dapat menghadirkan gamut warna lebih tinggi untuk cetakan foto berkualitas menakjubkan dengan kinerja tangguh dan harga terjangkau
Printer Epson EcoTank L8180 yang merupakan printer tangki tinta multifungsi dengan beberapa fitur hebat.
BACA JUGA:6 Rekomendasi Printer Brand HP Kualitas Terbaik, Cocok untuk Perusahaan
BACA JUGA:Epson Printer EcoTank Terbaru Pelopor Teknologi Percetakan
Epson EcoTank L8180 A3+ sebanding layaknya printer profesional mini untuk tugas berat yang digunakan untuk mencetak gambar dan dokumen berkualitas tinggi.--
Printer ini menggunakan sistem tinta 6 warna: Tinta Epson Claria ET Premium menghasilkan foto berkualitas tinggi dan tahan lama hingga ukuran A3+ serta foto hitam putih yang luar biasa dengan tinta abu-abu baru.
Ukurannya 169mm dan beratnya 11,1kg dan ini cukup besar untuk printer rumahan. Dan printer ini tidak ada tombol fisik kecuali tombol Power.
Semuanya dioperasikan melalui layar sentuh berwarna berukuran 4,3 inci yang dapat dimiringkan hingga 90 derajat.
BACA JUGA:Vivo X80 Lite 5G Usung Kamera Beresolusi Tinggi yang Mendukung Fotografi Berkelas, Desainnya Mewah
Layar sentuh ini memungkinkan kita berinteraksi dengan fungsi printer dan mengelola pengaturan. Ada port USB, port Ethernet, dukungan untuk Wi-Fi dan Wi-Fi Direct, serta slot kartu memori SD.
Seperti printer EcoTank lainnya, Pengguna dapat melihat level tinta melalui jendela kecil di bawah layar sentuh. Ada tangki terpisah untuk Tinta Epson Claria ET Premium 6 warna yang meliputi Hitam, Hitam Pigmen, Abu-abu, Cyan, Kuning, dan Magenta.
Terdapat dua baki kertas dan satu pengumpan di Epson EcoTank L8180. Pengumpan Kertas Belakang dapat menampung 50 lembar, sedangkan baki depan atas menampung 20 lembar dan baki kertas depan bawah memiliki ruang untuk 100 lembar.