Bobol Ruko di Pinggir Jalan, Pria Ini Terekam Kamera CCTV Bawa Kabur Mesin Kompresor

Rabu 14-08-2024,09:21 WIB
Reporter : Deni Kurniawan
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Aksi pembobolan ruko di pinggir jalan yang sedang ditinggal pergi pemiliknya terekam kamera CCTV.

Pelaku pembobolan ruko itu dilakukan oleh seorang pria dengan mengendarai motor di Jalan Residen Abdul Rozak Palembang, tepat di seberang SMA Kusuma Bangsa beberapa hari lalu.

Video saat pelaku melancarkan aksinya itu pun tersebar luas di sosial media salah satunya seperti yang ada pada postingan akun instagram @palembang_bedesau.id

Dalam video berdurasi tak sampai dari 1 menit yang dilihat oleh sumeks.co tampak pelaku mendatangi lokasi ruko, tempat kejadian dengan sebuah sepeda motor jenis Honda Beat Street warna hitam.

BACA JUGA:Pemuda di Palembang Terekam CCTV Curi Underwear Wanita di Jemuran Rumah Warga Sambil Dicium-Cium

BACA JUGA:Pakai Motor Matic, Seorang Pria Viral Terekam CCTV Curi Tabung Gas Elpiji 3 Kg di 10 Ulu Palembang

Walaupun terjadi di sore hari namun lokasi sepi tanpa adanya aktivitas warga yang berlalu lalang sehingga membuat pelaku leluasa melakukan aksinya.

"Min izin share info kasus pembobolan ruko, lokasi Jalan Residen Abdul Rozak Palembang, tepat di seberang SMA Kusuma Bangsa, barang yang hilang kompresor mesin dan sejumlah barang-barang lainnya min," begitulah caption yang tertera pada postingan beberapa akun instagram di Kota Palembang.


Bobol ruko di pinggir jalan, pria ini terekam kamera CCTV bawa kabur mesin kompresor.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Sebelumnya, untuk kesekian kalinya aksi pencurian di toko sembako yang ada di pasar pagi Jalan Gubernur H A Bastari, samping Polrestabes Palembang, Kelurahan 8 Ulu, Kecamatan SU I, Palembang terjadi.

Kali ini korban diketahui bernama Teni (52) warga Jakabaring, Palembang, tokonya dibobol kawanan pencuri hingga ia pun mengalami kerugian sekitar Rp5 juta.

BACA JUGA:Bikin Merinding, Sosok 'Kuyang' Digigit Anjing Terekam CCTV Warganet Malah Bilang Ini

BACA JUGA:2 Pria di Palembang Terekam CCTV Gasak Motor di Kosan Mahasiswa, Kini Keduanya Jadi Target Polisi

Peristiwa yang dialaminya ini langsung dilaporkannya ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Kamis 8 Agustus 2024.

Disampaikannya, dirinya mengetahui toko miliknya telah dibobol pencuri pada Kamis pagi sekitar pukul 06.00 WIB saat hendak membuka toko seperti biasanya.

Kategori :