HUT Persatuan Purnawirawan Polri ke-25, Kapolda Sumsel: Old Soldiers Never Die, They Just Fade Away

Rabu 31-07-2024,11:31 WIB
Reporter : edho
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo, SIK bersama PJU Polda Sumsel menghadiri syukuran HUT Persatuan Purnawirawan (PP) Polri ke-25 tahun 2024, Selasa 30 Juli 2024 di gedung Harmoni Convention Center Polygon Palembang.

Acara syukuran tersebut mengangkat tema “Tegakkan Komitmen dan Perkokoh Sikap Konsistensi PP Polri dalam Mendukung Semangat Pengabdian Polri dalam Mensukseskan Proses Alih Kepemimpinan di Tingkat Nasional”.

Dalam mengawali kata sambutan Kapolda Sumsel menyampaikan kata dan pesan seorang Jenderal terkenal Mc Arthur asal Amerika serikat (AS) pada perang Dunia Kedua dia mengatakan "Old solidiers never die, they just fade away".

Yang berarti Tentara tua, Polisi tua tidak akan pernah mati jiwa pengabdiannya kepada bangsa dan negara, mereka tetap hidup seperti mereka masih muda melalui. 

BACA JUGA:Perkokoh Kebersamaan, Polres OKI Anjangsana ke Rumah Purnawirawan Polri

BACA JUGA:Alami Kecelakaan Sepeda Motor, Purnawirawan Polri di Lubuklinggau Meninggal Dunia

"Komitmen kita bersama yaitu Tribrata dan Catur Prasatya, selaku generasi penerus Polri Kapolda juga memohon petunjuk dan arahan dari pada senior yang sudah banyak pengalaman atau memakan asam garam kehidupan di Republik Indonesia yang kita cintai ini," ucap Alumni Akpol 93 ini.

Ia juga mengatakan pada perayaan syukuran ini, tidak hanya merayakan ulang tahun yang ke 25 saja, namun juga sebagai moment untuk menunjukkan penghargaan dan rasa terima kasih kepada semua Purnawirawan Polri dan keluarganya atas pengabdian dan jasa-jasa yang telah diberikan kepada bangsa dan negara.


Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo menghadiri syukuran HUT Persatuan Purnawirawan (PP) Polri ke-25 tahun 2024.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Oleh sebab itu, pelaksanaan syukuran peringatan HUT PP Polri yang ke-25 tahun 2024 ini merupakan momentum yang sangat bagus untuk mengenal para senior-senior dan berbagi pengalaman.

“Jadi inilah pentingnya silaturahmi, pentingnya tetap menjaga hubungan baik, karena dengan demikian kita masih satu ikatan utuh keluarga besar Polri,” tuturnya.

BACA JUGA:Belasan Purnawirawan TNI Polri dari Gerrak PPRI 24 Dukung Prabowo Capres 2024

BACA JUGA:Polres Muara Enim Sambangi Purnawirawan Kepolisian

Ia juga berharap kepada seluruh anggota PP Polri Daerah Sumatera Selatan, melalui acara syukuran itu kiranya dapat meningkatkan sinergitas dalam mendukung program Kapolri untuk mewujudkan personel Polri “Presisi”, menjaga nama baik Polri dan PP Polri serta mendukung semua program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat, meningkatkan komunikasi dan kerja sama dengan instansi terkait dan menjadi contoh teladan di tengah-tengah masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sumsel menyampaikan beberapa hal yang perlu disampaikan diantaranya dengan terselenggaranya kegiatan ini semoga dapat mempererat persatuan dan kesatuan, serta silaturahmi dan kebersamaan dengan anggota PP. Polri, serta memperkuat komitmen untuk terus mengabdi kepada bangsa dan negara.

Kategori :