"Kami atas nama pribadi dan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Pak Filip atas kinerja, dedikasi, dan pengabdian yang begitu besar selama memimpin Divisi Keimigrasian. Doa dan harapan kami semoga Bapak selalu sehat dan sukses dimanapun berada," sambungnya.
BACA JUGA:Terjadi Lagi, Pengunjung BKB Dipaksa Bayar Parkir Rp14 Ribu
BACA JUGA:Buka Seminar IPPNU OKU Timur, Bupati Enos Harapkan Pemilih Pemula Tidak Apatis dengan Poltik
Kepada Kadiv Keimigrasian yang baru, Kakanwil Ilham berpesan agar melanjutkan sinergi dan prestasi yang telah ada.
"Selamat datang di Bumi Sriwijaya kepada Bapak Sigit. Ada beberapa tugas yang menunggu dorongan tangan Anda, mulai dari sinergitas dengan APH dalam penanganan TPPO dan TPPM, hingga pembentukan Desa Binaan Imigrasi," ujarnya.
Sementara itu Kadiv Keimigrasian baru, Sigit Setyawan mengatakan bahwa ia siap bersinergi.
“Sesegera mungkin saya akan menyesuaikan diri dan bersinergi dengan seluruh jajaran, mohon arahan dari Bapak Kakanwil, saya siap mengemban tugas baru di Sumatera Selatan,” tutupnya.