Spesifikasi Lengkap LG K51S, Miliki Kamera Utama Beresolusi 32 MP, Harga Dijamin Terjangkau

Minggu 14-07-2024,11:57 WIB
Reporter : Ernanda Evana Nofita
Editor : Edy Handoko

SUMEKS.CO - Spesifikasi LG K51S yang hadir dengan mengusung layar FullVision dan kamera utama beresolusi 32 MP, ponsel ini dijual dengan harga terjangkau.

LG K51S memiliki layar IPS LCD yang dilengkapi dengan beberapa keunggulan, layar K51S menggabungkan akurasi warna yang baik, ketajaman, sudut pandang lebar, dan fitur yang ramah mata untuk memastikan pengalaman visual yang memuaskan.

Layar FullVision 20:9 K51S memiliki resolusi 720 x 1600 piksel, memberikan tampilan yang jelas dan cukup tajam.

Layar LG K51S ini dilindungi oleh kaca tahan gores, sehingga lebih tahan terhadap goresan sehari-hari.

BACA JUGA:Xiaomi Mix Fold 4, Bikin Geger Dunia Smartphone Lipat, Apa Saja Keunggulannya?

BACA JUGA:Smartphone Realme V25, Mampu Hadirkan Pengalaman Visual Lebih Menarik

Dengan ukuran 6,55 inci, K51S menawarkan area tampilan yang luas untuk menikmati konten multimedia dan bermain game.

Jadi, secara keseluruhan, layar K51S menawarkan kombinasi akurat warna, ketajaman, dan perlindungan yang baik.

LG K51S menggunakan chipset Mediatek MT6765 Helio P35, prosesor octa-core dengan kecepatan hingga 2,3 GHz memungkinkan K51S menangani operasi kompleks, sehingga cocok untuk multitasking.

Prosesor ini dilengkapi GPU PowerVR GE8320 memberikan performa grafis yang baik, menghasilkan pengalaman bermain game yang lancar dan visual berkualitas tinggi dalam aplikasi multimedia.

LG K51S mendukung penggunaan dua kartu SIM, sehingga Anda dapat mengelola dua nomor telepon dalam satu perangkat.

BACA JUGA:Vivo X60 Pro, Smartphone Flagship Mengusung Desain Minimalis Elegan dan Dibekali Chipset Snapdragon 870

BACA JUGA:Smartphone Realme V30 Tawarkan Kinerja Tangguh dan Layar IPS LCD 6,5 Inci Full HD+, Harga Terjangkau!

Meskipun K51S bukan perangkat kelas atas, prosesor Helio P35 memberikan kinerja yang memadai untuk kebutuhan sehari-hari.

Kategori :