Shin Tae-yong Tak Tergantikan, Ini Alasannya

Sabtu 29-06-2024,07:44 WIB
Reporter : Mia
Editor : Indra

Jakarta, sumeks.co- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), akhirnya secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Shin Tae-yong, sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Keputusan ini diambil setelah adanya kesepakatan bersama,  antara PSSI dan Shin Tae-yong .

Shin Tae yong dinilai telah menunjukkan dedikasi dan komitmennya dalam mendukung pengembangan sepak bola di Tanah Air.

Dan ini harapan baru untuk Sepak Bola Indonesia.

BACA JUGA:Tanpa Shin Tae-yong, Erick Akan Hadir Sendiri Acara Drawing Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Masya Allah! Wak Haji dan Shin Tae-yong Kibarkan Syal Dukungan Bela Palestina, Tuai Dukungan Netizen


Coach Shin Tae-yong deal dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir --

Dengan perpanjangan kontrak ini, PSSI menegaskan tekadnya untuk terus meningkatkan kualitas, dan prestasi sepak bola Indonesia secara keseluruhan.

 Kerjasama antara PSSI, Shin Tae-yong, dan seluruh anggota tim nasional, termasuk pemain, ofisial, dan pelatih lain, diharapkan akan membawa pencapaian gemilang bagi sepak bola Indonesia.

"Kami yakin dengan kolaborasi yang kuat dan kerja keras, Timnas Indonesia akan mampu mencapai lebih banyak prestasi di masa mendatang," kata  Erick Thohir di laman PsSI, 28 Juni 2024.

Perpanjangan kontrak ini diharapkan tidak hanya memperkuat fondasi sepak bola nasional, tetapi juga membawa harapan baru bagi para pendukung sepak bola Indonesia di seluruh negeri.

Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, menyatakan bahwa Coach Shin Tae Yongtelah membawa Timnas Indonesia mencapai round 3 Piala Dunia dan babak play-off Olimpiade, suatu pencapaian yang belum pernah diraih sebelumnya.

 “Kinerjanya telah memberikan dampak positif bagi sepak bola Indonesia,” ujar Erick Thohir dengan penuh apresiasi

Komitmen Berkelanjutan PSSI di Kancah Internasional.

Sebelumnya Dalam rangka mendukung perjalanan Timnas Indonesia di panggung sepak bola internasional, Erick Thohir  menghadiri acara penting drawing FIFA World Cup 26™ Preliminary Draw - AFC Asian Qualifiers - Road To 26 yang digelar di Kuala Lumpur pada 27 Juni 2024 mendatang. 

Kategori :