Demi Tiket Piala Dunia 2026, Indonesia Fokus pada 10 Laga Krusial di Babak Ketiga

Jumat 14-06-2024,18:09 WIB
Reporter : Indra Rikardo
Editor : Zeri

"Memang kami sudah lolos ke ronde tiga, dan tidak ada lawan yang mudah bagi kami, apalagi tim kami berada di ranking 134. Jadi bisa dibilang kita tim yang paling lemah," ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

"Tapi saya akan tetap berusaha mencapai mimpi saya dan kami tidak akan mudah menyerah. Kami akan mempersiapkan tim ini agar semakin baik dan berusaha semaksimal mungkin (di putaran tiga)," sambung Shin Tae-yong. 

BACA JUGA:Grup Negara Ini Yang Bisa Loloskan Timnas Garuda ke Piala Dunia, Salah Satunya Qatar Buat Balas Dendam

BACA JUGA:Netizen Salfok Lihat Goyang Daboy Sandy Wals Pemain Timnas yang Sangat Melokal Versi Netizen


Selebrasi Indonesia usai mencetak gol ke gawang Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026--dok:PSSI

Pembagian grup di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan dilakukan pada 27 Juni di Kuala Lumpur Malaysia. 

Setiap negara termasuk Indonesia nantinya akan melakoni sepuluh pertandingan, lima laga home dan lima laga away.

Berdasarkan kalender AFC jadwal babak ketiga kualifikasi Zona Asia FIFA World Cup 2026 bergulir pada 5 dan 10 September 2024, lalu 10 dan 15 Oktober, dan pertandingan selanjutnya pada 14 dan 19 November.

Kualifikasi berikutnya pertandingan ke tujuh hingga ke sepuluh akan digelar pada 2025. Tepatnya pada 20 dan 25 Maret 2025 serta pada 5 dan 10 Juni 2025. 

BACA JUGA:Seru, Agenda Hari Ini PLN Mobile Proliga 2024, Minggu 6 di GOR Ken Arok

BACA JUGA:Timnas Indonesia ‘Menyala’ Jadi Satu-satunya Timnas Rangking 3 Digit di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia

Setelah melakoni laga-laga tersebut enam tim juara dan runner-up tiga grup lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Sedangkan peringkat ketiga dan keempat grup akan diadu pada babak ke empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Enam tim tersisa akan dibagi dua grup, lokasi pertandingan di satu tempat hanya sekali bertemu.

Juara grup babak keempat ini akan lolos langsung. Total kuota delapan tiket mewakili Asia akan terpenuhi.

BACA JUGA:Didapuk Sebagai Tuan Rumah Pertamina Targetkan Raih Kemenangan di Malang

Kategori :