Selain mengapresiasi partisipasi ASN dalam Senam Sehat Bersama, Pj Bupati OKI, Asmar Wijaya, juga berpesan kepada seluruh ASN untuk selalu menjaga kesehatan dan disiplin dalam bekerja.
BACA JUGA:Normalisasi Sungai Gasing Sepanjang 2,9 Km Selesai, Banjir di Talang Kelapa Segera Teratasi
Beliau menekankan bahwa kesehatan merupakan aset berharga yang harus dijaga agar dapat menjalankan tugas dengan optimal.
Pj Bupati OKI juga mengingatkan pentingnya disiplin dalam bekerja sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Dengan disiplin yang tinggi, diharapkan kinerja ASN dapat meningkat dan memberikan dampak positif bagi pembangunan Kabupaten OKI.
"Sebagai ASN, kita harus selalu menjaga kesehatan dan disiplin dalam bekerja. Dengan tubuh yang sehat dan disiplin dalam bekerja, kita dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," tegasnya.
BACA JUGA:Penetapan 1 Dzulhijjah 1445 H, Kemenag: Pemantauan Hilal Tidak Terlihat Karena Terhalang Cuaca
Lanjut dia, selain kegiatan senam sehat, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize kepada para peserta. Dimana juga dibantu oleh Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung.
Adapun doorprize yang dibagikan berupa berbagai macam barang elektronik, seperti kipas angin, rice cooker, televisi dan lemari es dan masih banyak hadiah lainnya.
Dimana semua peserta yang mengikuti senam sehat bersama sangat antusiasme. Dengan alasan ada hadiah doorprize.
Salah satu ASN Kabupaten OKI, Verawati mengatakan sangat senang ada senam sehat bersama ini karena selain sehat juga bisa bersilaturahmi dengan pegawai lainnya. Apalagi ada hadiah sehingga bertambah semangat.