SUMEKS.CO - Spesifikasi laptop Huawei Matebook D15 AMD R7 yang layarnya dibekali dengan eye comfort view dan performa yang semakin canggih.
HUAWEI MateBook D15 AMD R7 mengandalkan Windows 11 Home sebagai sistem operasi yang menjalankan berbagai perangkat.
HUAWEI MateBook D15 AMD R7 memiliki bodi dengan lebar 357,8 mm, Kkedalaman 229,9 mm, tinggi 16,9 mm dan berat sekitar 1,56 kg.
HUAWEI MateBook D15 AMD R7 didesain dengan Aluminum alloy 15,6 inci, Tipe IPS, Rasio Layar 87%, Rasio Aspek 16:9.
BACA JUGA:Huawei Nova 3i Dibekali Chipset Kirin 710 dengan Layar Luas dan Kamera Unggulan
BACA JUGA:Huawei P30 Lite, Janjikan Pengalaman Fotografi yang Menawan dengan Kamera Serbaguna
Layarnya memiliki resolusi 1920 x 1080, Kecerahan Maksimum 250 nits (Typical), Rasio Kontras 800:1, Sudut Pandang 178 derajat.
Layar dengan resolusi 1920 x 1080 piksel memberikan tampilan yang tajam dan jernih dan Aspek Rasio 16:9 memberikan tampilan luas, cocok kegiatan seperti bekerja atau menonton film.
Panel IPS Anti-glare berfungsi mengurangi pantulan cahaya, membuat tampilan lebih nyaman dilihat dalam berbagai kondisi pencahayaan.
Sertifikasi Low Blue Light dan Flicker Free dari TÜV Rheinland menunjukkan bahwa layar ini dirancang untuk mengurangi cahaya biru dan kedipan.
Hal ini tentunya akan dapat membuat mata lebih nyaman saat menggunakan laptop dalam waktu yang lama.
BACA JUGA:Smartphone Huawei P30 Lite Dibekali Chipset Kirin 710, Ini yang Bikin Performa Tangguh!
Bezel Ultra-Narrow 3,5 mm yang sangat tipis ini membuat rasio layar ke bodi mencapai 90 persen, memberikan pengalaman visual yang lebih imersif.