SUMEKS.CO - Kisah inspiratif Dedy Irawan, pemuda asal Desa Lingga di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, menjadi bukti nyata bahwa kerja keras dan ketekunan mampu mengantarkan usaha menuju kesuksesan.
Berbekal modal terbatas dan tekad yang kuat, Dedy merintis usaha percetakan dan konveksi kecil-kecilan bernama Dalgasil pada tahun 2016.
Awalnya, ia belajar teknik percetakan di Pulau Jawa dan dibantu oleh keluarga karena keterbatasan modal untuk merekrut karyawan.
"Dengan modal terbatas, waktu itu belajar percetakan sampai ke Pulau Jawa dan setelahnya membuka usaha sablon sendiri dengan dibantu keluarga karena belum mampu untuk merekrut karyawan," ujar Dedy.
BACA JUGA:Review Samsung Galaxy F42 5G: Ponsel Mid-Range Canggih, Punya Kamera Utama 64 MP dengan Fitur PDAF
BACA JUGA:Kisah Suka Duka Ustadz Qamaruddin Berdakwah Membina Mualaf Suku Togutil di Maluku Utara
Perlahan namun pasti, dengan kegigihan dan pelayanan prima, Dalgasil terus berkembang.