Bahkan warga ada yang menggunakan balok kayu panjang saat menangkap pelaku.
"Keluar, keluar, bawa dan serahkan dia ke Polsek," ungkap salah satu warga di video tersebut.
BACA JUGA:Pria Berhelm Hitam Ini Diburu Polisi, Setelah Aksi Bongkar Kotak Amal Kelenteng Terekam CCTV
BACA JUGA:Akal Bulus! Ganti QRIS Kotak Amal Pakai Rekening Pribadi, Pria Ini Banjir 'Kutukan' Warganet
Sementara itu Kapolsek Ilir Barat II Palembang Kompol Azizir Alim membenarkan hal tersebut.
"Pelaku sudah diamankan dan saat ini masih dalam proses pemeriksaan petugas terkait aksi yang dilakukannya," singkatnya.
Aksi serupa, sebuah kotak amal di dalam Masjid Darut Taqwa di Jalan Panca Usaha, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, dibobol pencuri.
Peristiwa tersebut baru diketahui pada Selasa 6 Juni 2023 sekitar pukul 07.00 WIB. Aksi pencurian kemudian dilaporkan Marbot Masjid Syamsuri (84) warga Jalan Panca Usaha, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan SU I Palembang.
BACA JUGA:Polisi Tangkap Pria Bergamis yang Curi Speaker Masjid, Ternyata Spesialis Bobol Kotak Amal
BACA JUGA:Pria Bergamis Curi Speaker Wireless dan Uang Kotak Amal Masjid
"Ada empat buah kotak amal yang sudah dibobol dari dalam masjid Darut Taqwa. Diperkirakan uang yang diambil pelaku antara Rp800 hingga Rp900 ribu," kata Syamsuri di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rabu 7 Juni 2023.
Syamsuri mengatakan pelakunya seorang diri, dan memang sebelumnya sudah pernah juga kotak amal masjid dibobol.
"Saat kejadian saya habis menyapu masjid, kemudian keluar sebentar, dan dari rekaman kamera CCTV di saat saya keluar itu lah pelakunya langsung masuk ke dalam," ujar Syamsuri.
Kejadian ini sudah dilaporkan kepada Ketua Masjid. "Saya sudah melapor kepada Ketua Masjid, namun tidak tahu apakah kejadian ini sudah dilaporkan kepada polisi atau belum," ungkap Syamsuri.
BACA JUGA:Curi Kotak Amal Sambil Bawa Mobil, Uangnya Buat Foya-foya Biar Dibilang Sultan
BACA JUGA:4 Buah Kotak Amal Masjid Darut Taqwa Seberang Ulu Palembang Dibobol Maling, Aksi Pelaku Terekam CCTV