Puluhan Ribu Warga Nobar Bersama Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Apresiasi Timnas Indonesia

Selasa 30-04-2024,08:43 WIB
Reporter : Naba
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Puluhan ribu warga memadati pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) di kota Palembang untuk menyaksikan secara langsung Nobar pertandingan Timnas Indonesia U23 melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U23 2024 yang bersama Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa, pada Senin 29 April 2024 malam.

Bahkan, acara yang diselenggarakan oleh tokoh utama di kota Palembang itu segera mengubah Benteng Kuto Besak (BKB) menjadi padat sesak saat kick off, seolah menjadi lautan manusia.

"Kita berikan apresiasi buat tim indonesia yang sudah memberikan permaian terbaik pada malam hari ini. Juga terima kasih buat warga Palembang atas tertib lancarnya nobar," katanya kepada SUMEKS.CO.

Ratu Dewa mengingatkan warga Palembang tentang peristiwa 18 tahun lalu, pada tahun 2006 Benteng Kuto Besak (BKB) menjadi saksi kejuaraan dunia dalam pertandingan antara Perancis dan Italia.

BACA JUGA:Tak Hanya Parkir Gratis, Pemkot Palembang Juga Sediakan Air Minum dan Kopi untuk Nobar Malam Ini!

BACA JUGA:Dukung Timnas! SEG Gelar Nobar Gratis Indonesia Vs Uzbekistan, Ada Doorprize Loh Gaes

"Ikatan kali ini, kita akan bersaksikan pertandingan luar biasa, yakni Timnas Indonesia. Ini merupakan momen bersejarah bagi kita, warga Palembang," ungkap Ratu Dewa.

Dijelaskan Ratu Dewa bahwa keputusannya untuk menggelar Nobar tidak lepas dari harapan dan permintaan netizen di berbagai platform media sosial.


Ribuan orang memadati pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) di kota Palembang untuk menyaksikan secara langsung Nobar pertandingan Timnas Indonesia U23 melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U23 2024 yang bersama Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa pada -Foto : Dokumen Kominfo Palembang

"Saya langsung merespons harapan dan keinginan tersebut, dan saya sangat bersyukur atas apresiasi yang saya terima dari pihak keamanan Polrestabes. Oleh karena itu, malam ini kita bisa melaksanakan Nobar," jelasnya.

Presiden PS Palembang berharap agar semua penonton Nobar di BKB dapat menjaga keamanan acara dengan sikap sopan, saling menghargai, dan tidak menciptakan kerusuhan.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Fasilitasi Parkir Gratis untuk Masyarakat Nobar di BKB Malam ini, di Sini Titik Lokasinya

BACA JUGA:Bakal Seru! Ratu Dewa Ajak Warga Palembang Ramaikan Nobar Semi Final Piala Asia di BKB Palembang

"Semoga kita tetap menjaga harmoni. Dan tentu saja, kita berharap agar Indonesia bisa menjadi juara," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya. Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bukan hanya menyediakan parkir gratis saja untuk masyarakat yang ingin

Bahkan Pemkot Palembang, melalui inisiatif Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa juga menyediakan minuman air putih dan kopi gratis dan bisa refil untuk warga Palembang.

"Kita fasilitasi warga Palembang selain parkir gratis, juga minuman seperti air putih dan juga kopi serta teh bahkan bisa direfil," katanya pada Senin 29 April 2024.

BACA JUGA:Tanggapi Keluhan Warga Kalidoni, Ratu Dewa Turunkan 15 Petugas Perbaiki 430 Lampu Jalan

BACA JUGA:Bakal Seru! Ratu Dewa Ajak Warga Palembang Ramaikan Nobar Semi Final Piala Asia di BKB Palembang

Bahkan, Ratu Dewa pun memosting ajakannya Nonton Bareng (Nobar) Semifinal Piala Asia U23 2024 di akun instagram pribadinya @ratudewa.

"Mengingatke jugo kawan-kawan untuk bawa payung dan jas hujan, jago-jago jugo bawak tumblr kareno kito siapke kopi, teh dan air minum refil," ungkapnya melalui postingan video  IG @ratudewa.

Diberitakan sebelumnya. Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang memfasilitasi parkir gratis untuk masyarakat yang ingin Nonton Bareng (Nobar) Semifinal Piala Asia U23 2024 di Benteng Kuto Besak (BKB) pada Senin 29 April 2024 malam.

Dalam hal ini, Pemkot Palembang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) mengatur sedemikian rupa untuk ketertiban parkir dengan menyediakan titik lokasi parkir gratis.

BACA JUGA:Ditunjuk Langsung Oleh Ratu Dewa, Camat Sako Jadi Komandan Upacara Peringatan Hari Otda 2024

BACA JUGA:Hari Otoda 2024, Ratu Dewa Sukses Raih Penghargaan Mendagri, Satu-Satunya di Sumsel!

"Ya kita fasilitasi parkir gratis untuk masyarakat Nobar sesuai arahan Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa," ungkap Kepala Bidang Wasdalops Dishub Kota Palembang, AK Julyanzah kepada SUMEKS.CO pada Senin 29 April 2024.

Dijelaskan Julyanzah, terdapat dua titik lokasi gratis parkir di BKB yang hanya diperuntukkan masyarakat Nobar Semifinal Piala Asia U23 2024.

Dua titik tersebut ialah, di Halaman Dinas Kebudayaan Kota Palembang dan di Halaman Parkiran Dermaga Poin atau JCo.

"Tapi ini khusus Nobar Semifinal Piala Asia U23 2024, bukan pengunjung BKB yang ingin jalan-jalan atau wisata. Kedua kantong parkir tersebut dapat menampung sekitar 1000 sepeda motor, dan akan menyediakan parkir gratis di kedua lokasi saat acara nobar nanti," jelasnya.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Bedah Rumah Warga ke-42, Ratu Dewa Resmikan Langsung

BACA JUGA:Warga Full Senyum, Ratu Dewa Bagikan 407 Sembako di Kecamatan Sako Palembang

Lanjut Juliansyah menyatakan bahwa keamanan nobar akan dijaga oleh petugas gabungan dari Polrestabes, Dishub, dan Pol PP Kota Palembang.

"Dishub telah menurunkan 70 personel untuk mengawasi pintu masuk, keluar, dan sekitar kawasan BKB, serta memastikan bahwa parkir gratis benar-benar tersedia dan tidak ada Jukir liar yang meminta biaya parkir di lokasi parkir gratis nobar," tegasnya.

Bahkan, sebelum memasuki BKB, para pengunjung yang ingin nobar akan diperiksa untuk memastikan tidak membawa senjata tajam, minuman keras, narkoba, atau barang terlarang lainnya, sehingga acara nobar berjalan dengan aman dan lancar.

Petugas Dishub akan bersiaga di lokasi mulai pukul 17.00 WIB, memungkinkan pengunjung nobar untuk datang lebih awal dan mendapatkan tempat yang strategis.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Miliki Aset Tanah 6.132 Persil, Ratu Dewa Dukung Gerakan Sinergi Reforma Agraria

BACA JUGA:Begini Sosok Kartini Bagi Pj Ketua TP PKK Kota Palembang Dewi Ratu Dewa

Juliansyah menyarankan untuk datang lebih awal agar memiliki lebih banyak waktu dan ruang gerak, dibandingkan datang saat waktu sudah mepet.

"Acara nobar akan diadakan di BKB dengan layar yang akan dipasang di anjungan BKB, memungkinkan penonton untuk menikmati keseruan nobar dari tempat yang lebih tinggi," tutupnya.






Kategori :